Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wander Luiz Sebut Persib Punya Modal besar untuk Jadi Juara Liga 1 2021

BANDUNG, KOMPAS.com - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, menatap Liga 1 2021 dengan motivasi tinggi. Pemain asal Brasil tersebut membidik target juara bersama Persib di kompetisi musim ini.

Wander Luiz cukup percaya diri Persib bisa merealisasikan target menjadi juara Liga 1 2021.

Terpenting, Maung Bandung bisa memanfaatkan sisa waktu pada masa pramusim untuk mempersiapkan tim sebaik mungkin.

"Tentunya, liga adalah hal lebih penting bagi kami. Jadi, kami harus melakukan persiapan bagus untuk memulai Liga 1 dengan bagus," kata Luiz kepada wartawan, Minggu (23/5/2021).

Luiz menganggap Persib memiliki modal cukup baik dalam menghadapi kompetisi.

Sebelumnya, Maung Bandung sempat tampil ganas di turnamen Piala Menpora 2021.

Kiprah Persib di Piala Menpora tidak bisa dikatakan buruk. Empat kemenangan, dua imbang, dan dua kalah adalah hasil yang diraih Persib di turnamen pramusim itu.

Melalui hasil tersebut, Persib pun mengakhiri perjalanan mereka di Piala Menpora sebagai runners-up.

"Saya pikir, pencapaian kami di turnamen Piala Menpora pun bagus. Hanya saja, di babak final memang kami tidak beruntung," ucap Luiz.

"Kami tidak dalam kondisi terbaik. Saya mengalami cedera di final dan beberapa pemain menerima hukuman kartu," ujar dia.

"Itu menyulitkan kami. Namun, saya lihat kami mempunyai peluang karena kami tim besar dan pemain yang besar pula," imbuh pemain asal Brasil itu.

Luiz melanjutkan, modal lain yang tak kalah penting bagi Persib untuk bisa meraih gelar juara kompetisi adalah kualitas pemain yang dimiliki.

Mengarungi Liga 1 2021, Maung Bandung memiliki komposisi pemain mumpuni untuk menjadi penantang gelar juara paling potensial.

Di lini depan, Persib punya empat penyerang berkualitas dalam diri Luiz, Geoffrey Castillion, Ezra Walian, hingga Ferdinand Sinaga.

"Tentu saja itu bagus, membuat kami lebih nyaman bermain dan semua juga mempunyai kualitas bagus. Jadi itu penting," tegas Luiz.

Persib akan kembali menggelar program persiapan lanjutan menghadapi kompetisi pada Senin (24/5/2021).

Seluruh pemain akan kembali menjalani sesi latihan secara tim.

Luiz mengatakan, kondisinya cukup bugar untuk mengikuti sesi latihan tersebut. Sebab, selama masa libur lebaran, dirinya tetap menjalani program latihan mandiri sepsifik.

Selain itu, cedera pergelangan kaki yang sempat dialaminya pun kini sudah pulih.

"Saya tetap berlatih di Bali, menjaga kondisi dan juga melakukan perawatan terhadap lutut dan engkel saya. Saat ini kondisi saya bagus dan lebih baik," ucap Luiz.

https://bola.kompas.com/read/2021/05/23/19200038/wander-luiz-sebut-persib-punya-modal-besar-untuk-jadi-juara-liga-1-2021

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke