Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Lengkap Liga Champions - PSG Permalukan Bayern, Chelsea Tekuk Porto

KOMPAS.com - Paris Saint-Germain (PSG) dan Chelsea kompak memetik kemenangan pada laga leg pertama perempat final Liga Champions 2020-2021.

PSG menyambangi markas Bayern Muenchen di Allianz Arena, Kamis (8/4/2021) dini hari WIB.

Duel Bayern vs PSG itu berkesuhan dengan skor 3-2 untuk kemenangan Les Parisiens, julukan Paris Saint-Germain.

PSG menang meyakinkan berkat dwigol Kylian Mbappe (3', 68') dan satu gol lainnya dibukukan Marquinho pas menit ke-28.

Sementara itu, dua gol balasan Bayern Muenchen masing-masing dicetak Eric Maxim Choupo-Moting (37') dan Thomas Mueller (60').

Hasil ini menjadi modal berharga PSG untuk melakoni leg kedua di kandang sendiri, tepatnya di Stadion Parc des Princes pekan depan.

Dengan modal tiga gol tandang, PSG punya kans yang jauh lebih besar dibandingkan Bayern, untuk maju ke semifinal.

Di sisi lain, Chelsea juga di ambang semifinal setelah mengalahkan Porto.

Bermain di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, The Blues (julukan Chelsea) menang 2-0 atas tim lawan.

Dua gol Chelsea dicetak Mason Mount pada menit ke-32 dan Ben Chilwell pada menit ke-85.

Dengan demikian, PSG dan Chelsea melengkapi daftar empat tim yang mengemas kemenangan pada leg pertama babak 8 besar Liga Champions 2020-2021.

Sehari sebelumnya, Real Madrid dan Manchester City juga memetik hasil serupa. 

Real Madrid menang 3-1 atas Liverpool, sedangkan Manchester City menumbangkan Borussia Dortmund dengan skor 2-1.

Adapun leg kedua perempat final Liga Champions dijadwalkan bergulir mulai Selasa (13/4/2021).

Hasil Liga Champions pada Kamis (8/4/2021) dini hari WIB:

  • BAYERN MUENCHEN 2-3 PSG (Eric Maxim Choupo-Moting 37', Thomas Mueller 60'; Kylian Mbappe 3', 68', Marquinhos 28')
  • PORTO 0-2 CHELSEA (Mason Mount 32', Ben Chilwell 85')

https://bola.kompas.com/read/2021/04/08/04420848/hasil-lengkap-liga-champions-psg-permalukan-bayern-chelsea-tekuk-porto

Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke