Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Setelah Barcelona, Mino Raiola ke Real Madrid Terkait Transfer Haaland

Kabar ini dilaporkan oleh pakar transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano. Raiola dilaporkan langsung terbang ke Madrid setelah bertemu pihak Barcelona dengan maksud sama.

Mino Raiola dan ayah sang pemain, Alf Inge Haaland, melakukan pertemuan dengan Joan Laporta dan Mateu Alemany, direktur olahraga Barca pada Kamis (1/4/2021) siang waktu lokal.

Hal tersebut bertujuan untuk membicarakan kemungkinan transfer Erling Haaland ke tim Catalan pada bursa transfer mendatang.

Haaland sebetulnya masih terikat kontrak dengan Borussia Dortmund hingga 2024 mendatang.

Namun, Die Borussen kabarnya siap melego sang bomber dengan mahar tak kurang dari 150 juta euro atau sekitar Rp 2,5 triliun.

Hal tersebut tak terlepas dari klausul pelepasan minimum Haaland senilai 75 juta euro yang akan berlaku mulai musim panas 2022.

Sementara itu, pertemuan dengan pihak Barca belum membuat Erling Haaland pasti pindah ke tim Catalan.

Fabrizio Romano mengutarakan bahwa "perlombaan masih terbuka dengan banyak klub terlibat".

Benar saja, Mino Raiola dan Alf Inge Haaland langsung menuju ke Real Madrid setelah pertemuan dengan pihak Blaugrana.

Terbang ke Madrid, mereka turut mengusung misi serupa yaitu melakukan pertemuan dengan pihak Los Blancos terkait transfer Haaland.

Bomber berusia 20 tahun itu pun seraya memiliki potensi untuk bergabung dengan Real Madrid pada bursa transfer mendatang.

Belum ada informasi detail mengenai tiga klub peminat bomber mematikan tersebut.

Namun, berbagai sumber lainnya melaporkan bahwa Manchester United, Manchester City, dan Chelsea juga merupakan klub yang meminati Erling Haaland.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/01/23190758/setelah-barcelona-mino-raiola-ke-real-madrid-terkait-transfer-haaland

Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke