Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Dihentikan PSG, Ronald Koeman "Salahkan" Lionel Messi

KOMPAS.com - Ronald Koeman menyayangkan kegagalan penalti Lionel Messi pada laga Paris Sain-Germain PSG) vs Barcelona di Liga Champions.

Barcelona kembai bertemu PSG pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021. Kali ini, Barcelona yang bertindak sebegai tim tamu.

Blaugrana bertandang ke markas PSG, Stadion Parc des Princes, Rabu (10/3/2021) atau Kamis dini hari WIB.

Mereka membawa tugas berat karena mesti mengejar defisit gol setelah kalah 1-4 pada pertemuan pertama di Camp Nou, Februari lalu.

Hasilnya, Barcelona tak mampu meraup kemenangan. Mereka hanya sanggup bermain imbang 1-1 dengan Les Parisiens.

Dalam laga tersebut, Barcelona kebolan lebih dulu oleh gol penalti PSG yang dicetak Kylian Mbappe pada menit ke-30.

Barcelona kemudian menyamakan kedudukan tujuh menit berselang lewat tembakan roket sang kapten Lionel Messi.

Barca sebetulnya memiliki peluang membalikkan keadaan ketika mereka dihadiahi penalti pada masa injury time babak pertama.

Namun, eksekusi penalti Messi gagal membuahkan gol. Bola kiriman La Pulga bisa ditepis kiper PSG, Keylor Navas.

Pelatih Barcelona Ronald Koeman secara tersirat menyayangkan kegagalan penalti tersebut.

Juru taktik asal Belanda itu menilai bahwa situasi pertandingan akan lebih baik jika penalti Messi masuk.

"Kami pantas mendapatkan lebih, setidaknya 2-1 pada babak pertama. Itu akan membuat perbedaan besar," kata Koeman selepas laga, seperti dikutip dari laman resmi UEFA.

Hasil 1-1 tidak cukup untuk Barca. Mereka gagal melangkah ke perempat final Liga Champions karena kalah 2-5 dari PSG dalam agregat keseluruhan.

Meski tersingkir, Koeman tidak terlalu kecewa karena menurutnya, Messi dkk tampil baik pada laga tersebut.

"Kami tersingkir, tetapi kami pergi dengan perasaan yang baik," kata pelatih berusia 57 tahun itu.

"Kami bermain bagus, terutama pada babak pertama. Kami lebih unggul dengan pendekatan yang bagus," imbuhnya.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/11/10200048/barcelona-dihentikan-psg-ronald-koeman-salahkan-lionel-messi

Terkini Lainnya

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke