Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kejelian Shin Tae-yong Saat Pilih Lokasi Tanding Timnas Indonesia

Kejelian Shin Tae-yong diketahui berdasarkan kesaksian Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, pada sesi konferensi pers jelang laga uji coba timnas U22 Indonesia vs Tira Persikabo, Jumat (5/3/2021) sore WIB.

Pada kesempatan tersebut, Mochamad Iriawan menceritakan momen ketika timnas Indonesia akan melakoni Kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Uni Emirat Arab (UEA).

Berdasarkan cerita Mochamad Iriawan, Shin Tae-yong ketika itu meminta agar pertandingan digelar di Bali, bukan di Jakarta.

Sebab, menurut pengamatan Shin Tae-yong, suhu di Bali kala itu lebih panas daripada Jakarta.

"Waktu mau Kualifikasi Piala Dunia lawan Uni Emirat Arab, Shin Tae-yong ingin main di Bali karena suhunya lebih panas dari Jakarta," kata Mochamad Iriawan.

Tidak berhenti di situ, Shin Tae-yong juga mengukur kebiasaan pemain lawan dan waktu yang tepat untuk menghadapi para pemain UEA.

Dia meminta kepada PSSI untuk mengusahakan agar pertandingan berlangsung pukul empat sore, bukan malam.

Rupanya, Shin Tae-yong telah mengukur bahwa jam empat sore di Indonesia sama dengan waktu istirahat (sekitar jam satu) di UEA.

Dengan demikian, menurut pengamatan Shin Tae-yong, pilihan waktu itu bisa menguntungkan bagi timnas Indonesia.

"Terus minta jam 4 sore karena di Uni Emirat Arab itu waktunya istirahat. Jadi, rupanya Shin Tae-yong memakai strategi," ujar Mochamad Iriawan.

Cerita dari Mochamad Iriawan cukup menunjukkan kejelian Shin Tae-yong dalam memilih lokasi dan waktu tanding timnas Indonesia.

Adapun laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia antara timnas Indonesia dan UEA semula dijadwalkan berlangsung pada akhir Maret 2021.

Namun, Konferderasi Sepak Bola Asia (AFC) telah mengubah jadwal itu menjadi 11 Juni 2021.

Sebelum bersua UEA, timnas Indonesia pun lebih dulu menghadapi Thailand (3 Juni 2021) dan Vietnam (7 Juni 2021).

Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, menjelaskan bahwa perubahan jadwal pertandingan Kualifikasi Piala Dunia itu didasari oleh situasi pandemi virus corona.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/05/17000098/kejelian-shin-tae-yong-saat-pilih-lokasi-tanding-timnas-indonesia

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke