Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Crystal Palace Vs Man United - Imbang Lagi, MU Makin Berat Kejar Man City

KOMPAS.com - Manchester United (MU) bermain imbang dengan tuan rumah Crystal Palace pada laga pekan ke-29 kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League.

Duel Crystal Palace vs Man United pada gameweek ke-29 Premier League 2020-2021 yang dilangsungkan di Stadion Selhurst Park, Kamis (4/3/2021) dini hari WIB, berakhir dengan skor imbang 0-0.

Ini merupakan hasil imbang beruntun yang diraih oleh Setan Merah, julukan Man United. Sebelumnya, pasukan Ole Gunnar Solskjaer juga bermain imbang 0-0 dengan Chelsea pada laga pekan ke-26.

Hasil Liga Inggris ini membuat Manchester United semakin berat mengejar sang pemuncak klasemen, Manchester City.

Man United kini menghuni peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan koleksi 51 poin, tertinggal 14 angka dari Man City yang kokoh di puncak.

Sementara itu, Crystal Palace terpaku di posisi ke-13 dengan raihan 34 poin.

Ulasan pertandingan Crystal Palace vs Manchester United

Paruh pertama duel Crystal Palace vs Man United berjalan alot dengan tim tamu lebih banyak menciptakan peluang.

Unggul penguasaan bola mencapai 66 persen pada paruh pertama, Manchester United tercatat melakukan tujuh kali upaya mencetak gol.

Sayangnya, empat tembakan yang dilepaskan para pemain Man United dengan salah satunya tepat sasaran tidak ada yang menjadi gol.

Peluang terbaik Setan Merah pada babak pertama hadir melalui aksi Nemanja Matic (14') dan Marcus Rashford (17'). Namun, sepakan Matic bisa ditepis kiper Crystal Palace, Vicente Guaita, sementara tendangan jarak dekat Rashford melebar tipis.

Crystal Palace dan Manchester United pun menutup babak pertama dengan skor imbang tanpa gol.

Crystal Palace mengawali babak kedua dengan peluang Christian Benteke. Namun, tendangan gunting Benteke melambung jauh di atas gawang Man United yang kali ini dikawal Dean Henderson.

Tim tuan rumah kembali mendapatkan peluang bagus melalui tendangan bebas dari dekat kotak penalti Man United setelah Eric Bailly melanggar Eberechi Eze.

Akan tetapi, sepakan bebas Luka Milivojevic membentur pagar betis pemain Man United dan gola liar gagal dimanfaatkan Andros Townsend.

Sementara di sisi seberang, anak asuh Ole Gunnar Solskjaer tampak mulai frustrasi dalam laga berkabut di Selhurst Park.

Pada sisa waktu babak kedua, Solskjaer coba mengubah keadaan dengan memasukkan Scott McTominay dan Daniel James.

James mendapatkan peluang emas pada menit ke-77, tapi sundulan terbukanya membentur salah satu pemain belakang lawan dan hanya menghasilkan tendangan sudut bagi Man United.

Tak berselang lama, giliran Mason Greenwood yang memberikan ancaman. Sayangnya, sepakan kaki kiri Greenwood dari dekat kotak penalti Crystal Palace melambung tinggi.

Pada akhir babak kedua, Dean Henderson melakukan penyelamatan gemilang untuk menggagalkan peluang Patrick van Aanholt. Kans Van Aanholt menjadi yang terakhir pada pertandingan ini.

Skor akhir, Crystal Palace bermain imbang 0-0 dengan Manchester United. Kedua tim pun harus puas berbagi satu poin di Selhurst Park.

Crystal Palace (4-2-3-1): 31-Vicente Guaita (PG); 2-Joel Ward, 8-Cheikhou Kouyate, 24-Gary Cahill, 3-Patrick van Aanholt; 4-Luka Milivojevic, 22-James McCarthy (Jairo Riedewald 62'); 10-Andros Townsend, 25-Eberechi Eze (Jeffrey Schlupp 84'), 9-Jordan Ayew; 20-Christian Benteke

Pelatih: Roy Hodgson

Manchester United (4-2-3-1): 26-Dean Henderson (PG): 29-Aaron Wan-Bissaka, 3-Eric Bailly, 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw; 17-Fred (Scott McTominay 74'), 31-Nemanja Matic; 11-Mason Greenwood, 18-Bruno Fernandes, 10-Marcus Rashford; 7-Edinson Cavani (Daniel James 76')

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

https://bola.kompas.com/read/2021/03/04/05073648/crystal-palace-vs-man-united-imbang-lagi-mu-makin-berat-kejar-man-city

Terkini Lainnya

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Liga Indonesia
Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak 'Mesra' dengan Penalti

Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak "Mesra" dengan Penalti

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke