Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Vs Chelsea, Thomas Tuchel Samai Rekor Spesial Mourinho

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, mengukir catatan spesial seusai mengantar anak asuhnya mengalahkan Tottenham Hotspur asuhan Jose Mourinho.

Duel Tottenham vs Chelsea merupakan laga penutup pekan ke-22 Liga Inggris yang dihelat di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (4/2/2021) atau Jumat dini hari WIB.

Chelsea sukses membawa pulang tiga poin dari kandang Tottenham Hotspur seusai meraih kemenangan tipis 1-0.

Gol kemenangan Chelsea dicetak oleh Jorginho melalui sepakan penalti pada menit ke-24.

Kemenangan atas Tottenham memperpanjang tren positif Chelsea sejak dilatih Thomas Tuchel.

Dari tiga pertandingan Liga Inggris, Thomas Tuchel sukses mengantar Chelsea meraih dua kemenangan dan sekali hasil imbang.

Statistik Chelsea asuhan Thomas Tuchel terlihat semakin baik karena tidak kebobolan pada tiga pertandingan tersebut.

Hebatnya, lini belakang Chelsea tercatat baru menghadapi tiga tembakan tepat sasaran lawan sejak dilatih Thomas Tuchel.

Statistik itu membuat Thomas Tuchel menyamai rekor spesial Jose Mourinho, yakni membawa Chelsea tidak kebobolan pada tiga pertandingan pertama Liga Inggris.

Debut Jose Mourinho sebagai pelatih Chelsea terjadi pada musim 2004-2005.

Jose Mourinho saat itu sukses mengantar Chelsea tidak kebobolan pada tiga pertandingan pertama Liga Inggris.

Berbeda dengan Tuchel, Chelsea asuhan Jose Mourinho saat itu sukses menyapu bersih tiga pertandingan pertama dengan kemenangan.

Dikutip dari situs Squawka, Thomas Tuchel adalah pelatih pertama Chelsea yang berhasil membawa tim tidak kebobolan pada tiga pertandingan pertama Liga Inggris sejak Jose Mourinho.

Fakta itu membuat Thomas Tuchel sukses mengalahkan 11 pelatih Chelsea sebelumnya seperti Frank Lampard, Carlo Ancelotti, dan Antonio Conte.

Kesuksesan meraih tujuh poin dari tiga laga Liga Inggris terakhir mengatrol posisi Chelsea ke peringkat enam klasemen.

Chelsea dengan koleksi 36 poin dari 22 pertandingan kini hanya tertinggal empat angka dari sang juara bertahan, Liverpool, yang menempati urutan empat atau batas akhir zona Liga Champions.

Di sisi lain, ini adalah kekalahan ketiga secara beruntun yang diderita Tottenham asuhan Jose Mourinho.

Rentetan hasil buruk itu membuat Tottenham kini tertahan di urutan delapan klasemen Liga Inggris dengan koleksi 33 poin dari 21 pertandingan.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/05/05500018/tottenham-vs-chelsea-thomas-tuchel-samai-rekor-spesial-mourinho

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke