Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pirlo Balas CR7: Tak Ada Aturan yang Nyatakan Ronaldo Tak Bisa Diganti

MILAN, KOMPAS.com - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, menilai keputusannya menarik keluar Cristiano Ronaldo pada babak kedua laga melawan Inter Milan sudah tepat.

Duel Inter Milan vs Juventus merupakan laga leg pertama semifinal Coppa Italia yang dihelat di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (3/2/2021) dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo tampil sebagai pahlawan kemenangan 2-1 Juventus berkat sumbangan dua gol yang dicetak pada menit ke-26 dan ke-35.

Namun, Ronaldo kehilangan kesempatan mencetak hattrick karena ditarik keluar oleh Andrea Pirlo pada menit ke-76.

Ketika berjalan keluar lapangan, Ronaldo memperlihatkan ekspresi kecewa terhadap keputusan Pirlo.

Ronaldo juga terlihat sempat beradu argumen dengan Pirlo di pinggir lapangan setelah diganti.

Pirlo juga menegaskan bahwa status Ronaldo di Juventus sama seperti pemain lainnya yang bisa diganti sewaktu-waktu untuk kepentingan tim.

"Saya sangat menghargai keinginan Cristiano Ronaldo yang ingin terus bermain dan membantu tim pada pertandingan seperti ini," kata Pirlo dikutip dari situs RAI Sport.

"Tidak ada klausul kontrak yang mengatakan Cristiano Ronaldo tidak bisa diganti. Ronaldo pasti tahu dirinya adalah pemain penting untuk Juventus," tutur Pirlo.

"Namun, Ronaldo memerlukan istirahat karena dia harus selalu dalam kondisi prima untuk membantu Juventus," ucap Pirlo.

"Saya berkata ke Ronaldo bahwa dia harus beristirahat. Kami memiliki pertandingan penting akhir pekan ini," ujar Pirlo.

"Ronaldo telah memainkan banyak pertandingan secara beruntun. Jadi, terkadang sedikit istirahat sangat baik untuk Ronaldo," kata Pirlo.

Kemenangan 2-1 atas Inter Milan membuat satu kaki Juventus sudah menapak di final Coppa Italia musim ini.

Juventus kini hanya memerlukan hasil imbang pada laga semifinal kedua yang akan dihelat di Stadion Allianz, Selasa (9/2/2021),

Sebelum melakoni semifinal kedua Coppa Italia, Juventus akan terlebih dahulu menghadapi AS Roma akhir pekan ini.

Duel Juventus vs AS Roma merupakan laga pekan ke-21 Liga Italia yang akan dihelat di Stadion Allianz, Minggu (7/2/2021).

Juventus wajib mengalahkan AS Roma jika ingin menjaga peluang mempertahankan gelar juara Liga Italia musim ini.

Sebab, Juventus saat ini masih tertahan di peringkat empat klasemen Liga Italia dengan koleksi 39 poin dari 19 pertandingan.

Juventus untuk sementara tertinggal tujuh angka dari AC Milan yang sudah bermain 20 kali dan kini berada di puncak klasemen.

https://bola.kompas.com/read/2021/02/03/09450028/pirlo-balas-cr7--tak-ada-aturan-yang-nyatakan-ronaldo-tak-bisa-diganti

Terkini Lainnya

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke