Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Banding Barcelona Ditolak, Lionel Messi Tetap Dihukum

Lionel Messi mendapat hukuman tersebut setelah diganjar kartu merah pada final Piala Super Spanyol kontra Athletic Bilbao, Senin (18/1/2021) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, Messi diganjar kartu merah seusai kedapatan memukul pemain Athletic Bilbao, Asier Villalibre, ketika sedang berlari.

Wasit yang bertugas, Jesus Gil Manzano, mengeluarkan kartu merah setelah dirinya berkonsultasi dengan perangkat pertandingan dan meninjau VAR.

Kartu merah yang ditujukan kepada Messi melengkapi penderitaan Barcelona.

Blaugrana, julukan Barcelona, pada akhirnya harus mengakui keunggulan Athletic Bilbao dengan skor 2-3.

Mereka gagal membawa pulang trofi Piala Super Spanyol 2021 ke Catalan.

Sementara itu, bagi Lionel Messi, kartu merah pada laga kontra Athletic Bilbao merusak catatan penampilannya di Barcelona.

Ini adalah kartu merah pertama Messi selama berkarier di skuad utama Barcelona (753 pertandingan).

Setelah mendapat kartu merah, Messi pun dihukum larangan tampil sebanyak dua laga.

Dalam merespons hukuman tersebut, Barcelona mengajukan banding ke komite kompetisi Federasi Sepak Bola Spanyol.

Namun, pada Jumat (22/1/2021) malam WIB, Marca melaporkan bahwa banding yang diajukan Barcelona telah ditolak.

Federasi Sepak Spanyol Spanyol tak menerima argumen Barcelona dan mempertahankan hukuman terhadap La Pulga, julukan Messi.

Dengan demikian, Messi tetap harus melewatkan dua laga bersama Barcelona.

Hukuman telah berlaku saat Barcelona bersua UE Cornella pada Copa de Rey, Jumat (22/1/2021) dini hari WIB.

Messi absen pada laga tersebut. Hasilnya, Barcelona baru bisa mengalahkan Cornella lewat babak tambahan waktu.

Setelah ini, Messi akan kembali absen saat Barcelona berhadapan dengan Elche pada pekan ke-20 LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, Minggu (24/1/2021) malam WIB.

Melansir Marca, Messi baru bisa kembali pada laga 16 besar Copa del Rey, Kamis (28/1/2021) dini hari WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/01/23/05300028/banding-barcelona-ditolak-lionel-messi-tetap-dihukum

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke