Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Juventus, Ronaldo Disambut Ratusan Fans di Hotel

BARCELONA, KOMPAS.com - Bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, disambut ratusan fans saat tiba di Spanyol, Senin (6/12/2020) waktu setempat.

Ronaldo dan rombongan skuad Juventus saat ini sedang berada di Spanyol untuk melakoni pertandingan melawan Barcelona.

Duel Barcelona vs Juventus merupakan laga pamungkas Grup G Liga Champions yang akan dihelat di Stadion Camp Nou, Selasa (7/12/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Dikutip dari situs Marca, ratusan fans sudah berkumpul di sekitar hotel tempat skuad Juventus menginap beberapa jam sebelum kedatangan Ronaldo dkk.

Marca melaporkan bahwa ratusan fans itu berkumpul tanpa menjaga jarak sesuai protokol kesehatan di tengan pandemi virus corona.

Saat bus Juventus tiba, para fans di sepanjang jalan maupun yang berkumpul di depan pintu masuk hotel langsung berteriak.

Dalam video yang dirilis Marca juga terdengar teriakan "siuuuuu" yang menjadi ciri khas Ronaldo ketika merayakan gol.

Setelah menunggu beberapa detik, Ronaldo pada akhirnya turun dari bus dengan menggunakan setelan jas lengkap dan masker.

Ronaldo beberapa kali melambaikan tangan, memberi salam jempol, atau mengedipkan mata, saat masuk ke hotel untuk membalas teriakan para fansnya.

Berikut adalah video ratusan fans menyambut kedatangan Ronaldo dan skuad Juventus di hotel:

Laga dini hari ini akan menjadi kesempatan pertama Ronaldo kembali ke Barcelona setelah hampur dua tahun membela Juventus.

Sebelum memperkuat Juventus, Ronaldo tercatat sudah 16 kali bertanding di Stadion Camp Nou dengan seragam Manchester United dan Real Madrid.

Ronaldo paling sering mengunjungi Camp Nou saat membela Real Madrid selama sembilan musim periode 2009 hingga 2018.

Misi Ronaldo ke Stadion Camp Nou kali ini adalah untuk membantu Juventus lolos ke fase gugur Liga Champions dengan status juara Grup D.

Juventus dan Barcelona sebenarnya sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions sejak pekan lalu.

Namun, dini hari ini Juventus dan Barcelona akan bersaing untuk memperebutkan pemuncak klasemen akhir Grup G.

Barcelona saat ini memimpin klasemen Grup G dengan koleksi 15 poin, unggul tiga angka dari Juventus di urutan kedua.

Dengan kondisi klasemen saat ini, Barcelona hanya butuh hasil imbang untuk memastikan diri lolos ke fase gugur dengan status juara Grup D.

Di sisi lain, Juventus wajib mengalahkan Barcelona dengan selisih tiga gol atau lebih untuk menempati puncak klasemen akhir Grup D.

Juventus sebenarnya juga bisa mengudeta Barcelona dengan kemenangan dua gol. Namun, Juventus harus mendapatkan hasil selain 2-0 seperti 3-1, 4-2 atau 5-3 dan seterusnya untuk menggusur Barcelona.

Sebab, kemenangan 2-0 identik dengan hasil yang didapat Barcelona saat melawat ke markas Juventus, Stadion Allianz, pada akhir Oktober 2020.

Ronaldo pada pertemuan pertama itu tidak bisa memperkuat Juventus karena masih terinfeksi virus corona.

Jika hanya bisa menang 2-0 pada laga dini hari ini, Juventus akan tetap menempati urutan kedua karena secara head-to-head imbang, sementara Barcelona kini sudah unggul selisih gol.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/08/12000008/barcelona-vs-juventus-ronaldo-disambut-ratusan-fans-di-hotel

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke