Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga Inggris, Duo Merseyside Teratas, Man United Papan Tengah

Dua tim asal Merseyside itu sama-sama telah mengoleksi 13 poin usai tampil pada pekan keenam Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Everton yang baru saja menelan kekalahan perdana saat bertamu ke markas Southampton, Minggu (25/10/2020) malam WIB, menduduki peringkat pertama.

Sementara itu, Liverpool berhak menempati peringkat kedua seusai mengalahkan Sheffield United di Stadion Anfield, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.

The Reds, julukan Liverpool, hanya tertinggal selisih gol dari Everton.

Selanjutnya, di bawah Everton dan Liverpool, terdapat dua klub yang sama-sama sudah mengoleksi 12 poin.

Kedua klub tersebut adalah Aston Villa di peringkat ketiga dan Leicester City yang menempati urutan keempat klasemen.

Mereka bisa saja mencuri dua posisi teratas klasemen apabila Everton dan Liverpool terpeleset pada rangkaian pekan ketujuh.

Selain Aston Villa dan Leicester, duo Merseyside juga dibayangi empat tim lain. Leeds United, Southampton, Crystal Palace, dan Wolverhampton Wanderers (Wolves).

Keempat tim itu mengantongi 10 poin atau hanya tertinggal tiga angka dari Everton dan Liverpool.

Sementara itu, situasi mengejutkan terjadi pada papan tengah klasemen Liga Inggris.

Salah satu klub dengan nama besar, Manchester United, masih tertahan di peringkat ke-15 klasemen.

Klub berjuluk The Red Devils itu baru memetik tujuh poin dari lima laga (dua menang, satu seri, dan dua kalah).

Terbaru, mereka meraih hasil imbang saat menjamu Chelsea di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/10/2020) malam WIB.

Duel antara Man United dan Chelsea itu berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Man United bukan satu-satunya klub asal Kota Manchester yang berada di papan tengah klasemen Liga Inggris.

Rival sekotanya, Manchester City, juga masih berkutat di papan tengah, tepatnya peringkat ke-13.

Skuad asuhan Pep Guardiola itu mengoleksi delapan poin dari hasil dua kemenangan, dua imbang, dan satu kekalahan.

Berikut klasemen Liga Inggris hingga Senin (26/10/2020) pagi WIB:

1. Everton - 6 main | 13 Poin
2. Liverpool - 6 | 13
3. Aston Villa - 5 | 12
4. Leicester City - 6 | 12
5. Leeds United - 6 | 10
6. Southampton - 6 | 10
7. Crystal Palace - 6 | 10
8. Wolves - 6 | 10
9. Chelsea - 6 | 9
10. Arsenal - 6 | 9
11. Tottenham - 5 | 8
12. West Ham - 6 | 8
13. Man City - 5 | 8
14. Newcastle - 6 | 8
15. Man United - 5 | 7
16. Brighton - 5 | 4
17. West Brom - 5 | 2
18. Burnley - 4 | 1
19. Sheffield - 6 | 1
20. Fulham - 6 | 1

https://bola.kompas.com/read/2020/10/26/05303468/klasemen-liga-inggris-duo-merseyside-teratas-man-united-papan-tengah

Terkini Lainnya

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Leverkusen Juara Bundesliga Tanpa Kalah, Alonso Panjat Pagar, Hadiah Cincin Emas

Bundesliga
Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke