Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Laga Tidak Kalah, Modal Positif Timnas U19 Indonesia Hadapi Turnamen Toulon

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia terus menunjukkan perkembangan positif sebelum mengikuti Turnamen Toulon di Perancis yang dimulai akhir Desember 2020.

Timnas U19 Indonesia saat ini masih menjalani pemusatan latihan di Kroasia yang sudah berlangsung sejak awal September 2020.

Bukti timnas U19 Indonesia menunjukkan perkembangan positif adalah tidak menelan kekalahan dalam lima laga uji coba terakhir.

Terkini, skuad Garuda Muda sukses melibas Hajduk Split empat gol tanpa balas di Stadion Sloga Mravince, Split, Selasa (20/10/2020).

Empat gol kemenangan timnas U19 Indonesia dicetak oleh Bagas Kaffa (19'), Prartama Arhan (penalti, 48'), Beckham Putra (penalti, 53'), dan Jack Brown (78').

Kemenangan atas Hajduk Split membuat timnas U19 Indonesia memperpanjang catatan positif tidak terkalahkan menjadi lima laga beruntun.

Pada empat laga sebelumnya, anak asuh Shin Tae-yong itu meraih tiga kemenangan dan sekali hasil imbang.

Peningkatan performa ini tentu menjadi modal penting timnas U19 Indonesia yang akan melanjutkan pemusatan latihan di Perancis pada Desember 2020.

Timnas U19 Indonesia dijadwalkan meninggalkan Kroasia pada Rabu (28/10/2020) untuk kembali ke Tanah Air.

Witan Sulaeman dkk kemudian akan melanjutkan pemusatan latihan di Perancis pada 8 Desember 2020 sampai 22 Januari 2021.

Selama di Perancis, timnas U19 Indonesia akan mengikuti Turnamen Toulon yang dimulai 21 Desember hingga 1 Januari 2021.

Hingga kini sudah ada 11 negara yang dikonfirmasi bakal mengikuti Turnamen Toulon.

Timnas U19 Indonesia bukan satu-satunya wakil Asia Tenggara karena Vietnam juga dipastikan turut berpartisipasi.

Negara lain yang akan menjadi peserta Turnamen Toulon adalah Jepang, Australia, Pantai Gading, Kongo, Maroko, Meksiko, Inggris, Rumania, dan tuan rumah Perancis.

Turneman Toulon masih menyisakan satu slot lagi setelah Irlandia mengundurkan diri karena masalah keuangan.

Turnamen Toulon nantinya akan diikuti 12 tim yang dibagi ke dalam tiga grup.

Setelah mendapatkan dua tim terbaik dari masing-masing grup, Turnamen Toulon akan dilanjutkan dengan fase gugur sampai final.

Sebelum meninggalkan Kroasia, timnas U19 Indonesia dijadwalkan melakoni dua laga uji coba lagi pada 23 dan 26 Oktober 2020.

Namun, lawan timnas U19 Indonesia untuk dua tanggal tersebut masih belum diketahui hingga saat ini.

Timnas U19 Indonesia sejatinya dijadwalkan menghadapi Bosnia & Herzegovina, Jumat (23/10/2020).

Laga itu terpaksa dibatalkan setelah Bosnia & Herzegovina mengundurkan diri karena beberapa pemainnya diketahui terjangkit virus corona.

Alasan itu juga yang membuat timnas U19 Indonesia harus menghadapi Hajduk Split sebagai lawan pengganti Bosnia & Herzegovina pada Selasa (20/10/2020).

Terkait lawan uji coba pada 23 dan 26 Oktober nanti, timnas U19 Indonesia saat ini masih menunggu konfirmasi dari Federasi Sepak Bola Kroasia.

Secara keseluruhan, timnas U19 Indonesia selama pemusatan latihan di Kroasia sudah menjalani 11 laga uji coba.

Hasilnya, Witan Sulaeman dkk sukses meraih lima kemenangan, tiga hasil imbang, dan baru 3 kali menelan kekalahan.

Timnas U19 Indonesia dalam 11 laga uji coba itu sukses mencetak 19 gol dan mendapatkan empat kali clean sheet.

Pemusatan latihan di Kroasia dan Perancis nanti merupakan bagian dari persiapan timnas U19 Indonesia menghadapi Piala Asia U19 dan Piala Dunia U20 2021.

Piala Asia U19 yang awalnya digelar pada Oktober 2020 di Uzbekistan sudah ditunda dua kali karena pandemi virus corona.

Meski belum ada pengumuman resmi, Piala Asia U19 kemungkinan besar baru akan dimulai pada Februari 2021.

Adapun Piala Dunia U20 2021 dengan Indonesia sebagai tuan rumah dijadwalkan digelar pada Mei sampai Juni 2021.

https://bola.kompas.com/read/2020/10/21/08200008/5-laga-tidak-kalah-modal-positif-timnas-u19-indonesia-hadapi-turnamen-toulon

Terkini Lainnya

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Rekap Final Singapore Open 2024: Fajar/Rian Runner-up dan Tanpa Gelar, Kemunduran dari Dua Turnamen Sebelum Ini

Badminton
STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

STY Ungkap Alasan Mengacak Nomor Punggung Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya 'Chemistry' Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Kata STY dan Marselino Soal Kurangnya "Chemistry" Timnas Indonesia Saat Menghadapi Tanzania

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Hasil MotoGP Italia 2024, Bagnaia Sang Pebalap Tuan Rumah Berjaya!

Motogp
Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Jadwal Timnas Indonesia Setelah Melawan Tanzania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke