Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Terkapar Kontra Cadiz, Zidane Kumpulkan Seluruh Tim

KOMPAS.com - Zinedine Zidane mengumpulkan seluruh pemain tim senior Real Madrid pada Minggu (18/10/2020). Pelatih asal Perancis itu mengumpulkan tim setelah kekalahan mengejutkan 0-1 kontra Cadiz sehari sebelumnya.

Jadwal tim hari Minggu sebenarnya merupakan sesi recovery jelang laga perdana di Liga Champions melawan Shakhtar Donetsk pada Rabu (21/10/2020).

Pada awalnya, para pemain cantera (akademi) dijadwalkan ikut pada sesi Minggu ini.

Namun, kehadiran para pemain akademi tersebut dibatalkan dengan Zidane ingin berdiskusi murni dengan personel tim utama untuk mencari tahu apa yang salah dengan laga kontra tim promosi tersebut.

Marca mencatat bahwa diskusi grup khusus semacam ini termasuk langka di Madrid.

Namun, media tersebut mengutarakan bahwa Zidane dan para staffnya melihat bahasa tubuh beberapa pemain "mengkhawatirkan" sehingga mereka ingin berbicara langsung dengan tim.

Zidane memang tampak kecewa dengan timnya pada laga tersebut.

Ia bahkan mengganti empat personel pada tengah babak dengan menarik keluar Lucas Vazquez, Sergio Ramos, Luka Modric, dan Isco.

Ia memasukkan Fede Valverde, Marco Asensio, Luka Jovic, dan Casemiro.

Zinedine Zidane menjadi orang yang pertama bicara pada sesi tersebut. Marca melaporkan dari mulutnya keluar kata-kata "intensitas" dan "sikap bermain".

Pemenang Piala Dunia 1998 itu memang telah mengutarakan kepada media kemarin bahwa ia tak ingin timnya bermain dengan intensitas rendah seperti pada laga kontra Cadiz.

Akan tetapi, Marca juga mencatat bahwa Zidane tidak mengkritik satu pemain secara spesifik dan ia justru menekankan pentingnya kesatuan dalam situasi sulit ini.

Para pemain dilaporkan setuju dengan penilaian sang pelatih dan para staff.

Tiga figur senior mengeluarkan pendapat mereka: Sergio Ramos, Luka Modric, dan Toni Kroos.

Sang kapten, Ramos, yang pertama berbicara dengan tambahan dari kedua gelandang tersebut.

Modric dan Kroos dilaporkan menyampaikan pesan soal "kebersamaan" dan "tensi" untuk maju ke depan.

Modric juga mengutarakan bahwa hasil yang diraih tim sangatlah buruk dan hal ini tak boleh terulang.

https://bola.kompas.com/read/2020/10/18/22245298/real-madrid-terkapar-kontra-cadiz-zidane-kumpulkan-seluruh-tim

Terkini Lainnya

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke