Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berita Transfer, Bek Kiri Asal Yunani Segera Merapat ke Liverpool

KOMPAS.com - Bek kiri asal Yunani milik Olympiakos, Kontantinos Tsimikas, dikabarkan segera merapat ke Liverpool.

Menurut situs Goal, tawaran Liverpool sebesar 11,75 pounds atau setara Rp 225,2 miliar untuk mendapatkan Kostas Tsimikas sudah diterima oleh Olympiakos.

Kesepakatan itu membuat Kostas Tsimikas disebut akan menjalani tes medis di Liverpool pekan depan.

Menurut pakar transfer Sky Sports, Fabrizio Romano, jika tes medis tersebut berjalan lancar, Kostas Tsimikas akan mendapatkan kontrak lima tahun sampai Juni 2025 dari Liverpool.

Kostas Tsimikas disebut menjadi target kedua Liverpool setelah gagal mendapatkan bek Norwich City, Jamal Lewis.

Pekan lalu, tawaran Liverpool sebesar 10 juta pounds untuk mendapatkan Jamal Lewis langsung ditolak oleh Norwich City.

Menurut Sky Sports, Norwich City hanya bersedia melepas Jamal Lewis jika Liverpool menawar 20 juta pounds.

Hal itu membuat Liverpool mundur dari perburuan Jamal Lewis dan mengalihkan targetnya ke Kostas Tsimikas yang jauh lebih murah.

Kostas Tsimikas merupakan pemain asli didikan Olympiakos yang melakukan debutnya di tim utama pada 2014.

Perjalanan karier Kostas Tsimikas tidak terlalu mulus karena sempat dipinjamkan ke tim Denmark, Esbjerg, hingga ke tim Belanda, Willem II.

Kostas Tsimikas kemudian kembali ke Olympiakos pada awal musim 2018-2019 dan langsung menjadi bek kiri utama tim sampai saat ini.

Musim lalu, Kostas Tsimikas tercatat tampil 46 kali bersama Olympiakos dengan sumbangan tujuh assist di semua kompetisi.

Jika bergabung ke Liverpool, Kostas Tsimikas akan menjadi pelapis atau pesaing Andy Robertson di sektor bek kiri.

Musim lalu, Andy Robertson menjadi satu-satunya bek kiri murni yang dimiliki Liverpool.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, disebut tidak ingin lagi menjadikan James Milner sebagai pelapis Andy Robertson musim depan.

Pasalnya, Milner kini sudah berusia 34 tahun dan memiliki posisi asli sebagai gelandang dengan kaki terkuat kanan.

Pada bursa transfer kali ini, Liverpool telah melepas Adam Lallana, Nathaniel Clyne, dan juga Dejan Lovren.

Dari ketiganya, Dejan Lovren menjadi satu-satunya pemain yang membuat Liverpool mendapat keuntungan hasil penjualan.

Dejan Lovren dilepas Liverpool ke Zenit St Petersburg dengan biaya transfer mencapai 11 juta pounds atau Rp 205 miliar.

Itu artinya, Liverpool hanya mengeluarkan Rp 20 miliar jika berhasil mendapatkan Kostas Tsimikas dari Olympiakos.

Selain bek kiri, gelandang tengah dikabarkan menjadi sektor yang ingin diperkuat Liverpool musim depan.

Bintang Bayern Muenchen, Thiago Alcantara, disebut menjadi target pertama Liverpool untuk sektor gelandang.

Sama seperti kasus bek kiri, Liverpool disebut baru akan mencari gelandang jika sudah melepas satu atau dua pemain terlebih dahulu.

Hal itu tidak lepas dari keterangan Klopp sebelumnya yang menyebut keuangan Liverpool juga terdampak virus corona.

Terkait rencana mendatangkan gelandang, Liverpool dikabarkan sudah siap melepas tiga pemain, yakni Georginio Wijnaldum, Xherdan Shaqiri, dan Divock Origi.

https://bola.kompas.com/read/2020/08/10/11470048/berita-transfer-bek-kiri-asal-yunani-segera-merapat-ke-liverpool

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke