Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hak Komersial Tak Kunjung Jelas, Manajer Persebaya Sindir Operator

SURABAYA, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya terus memberikan kritik kepada kebijakan yang telah dibuat PT LIB dan PSSI, Tim Bajul Ijo berharap adanya skema kompetisi yang lebih matang di tengah pandemi Covid-19.

Tidak terkecuali, Persebaya terus menanyakan isu terkait masalah hak komersial yang juga belum menemui titik terang.

Manajer Persebaya, Chandra Wahyudi, menjelaskan kalau masalah kejelasan kompetisi yang berlarut-larut juga merugikan klub.

Pasalnya, kegiatan operasional klub dan pengeluarannya terus berjalan. Sementara hingga saat ini tidak ada kejelasan mengenai lanjutan hak komersial klub.

“Belum ada detail-detail terkait masa depan kompetisi ini seperti apa. Celakanya, ini membuat argo atau daya operasional klub semakin membengkak,” kata Chandra Wahyudi saat webinar Bincang Bola.

Chandra Wahyudi memberikan kritik tajam mengenai persoalan ini karena hak komersial menjadi oasis d itengah terpangkasnya seluruh pemasukan karena pandemi.

Bahkan, hak komersial menjadi satu-satunya sumber pemasukan yang bisa menutup biaya operasional bagi beberapa klub lain.

Hingga saat ini, klub baru mendapatkan pembayaran dua kali hak komersial saja. Sementara, hak komersial bulan April hingga saat ini masih belum disentuh.

Padahal, pengeluaran bulanan untuk gaji pemain dan pelatih tetap harus dibayarkan.

“Sebagai informasi saja, klub baru mendapatkan hak komersial dari PT LIB dua kali. Rp 520 juta kali dua jadi Rp 1,04 miliar. Sementara, kami diwajibkan membayar pemain sudah berapa bulan,” sambungnya.

Chandra Wahyudi menyebut apa yang dilakukan PT LIB selaku operator bak sebuah ironi.

Operator mengawasi kewajiban klub, tetapi mereka sendiri tidak menjalankan kewajibannya.

“Jadi agak sesuatu anomali, di mana klub diwajibkan memenuhi kewajiban pembayaran gaji sementara operator sendiri tidak memenuhi kewajibannya kepada klub,“ pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2020/08/01/15100088/hak-komersial-tak-kunjung-jelas-manajer-persebaya-sindir-operator

Terkini Lainnya

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke