Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Vs West Ham, Mourinho Berharap pada Tuah "Hero Kane"

KOMPAS.com - Jose Mourinho berharap Harry Kane bisa tampil tajam pada laga Tottenham Hotspur vs West Ham United.

Duel Tottenham vs West Ham pada lanjutan pekan ke-31 Premier League akan digelar di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (23/6/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Menjamu West Ham, Tottenham memburu kemenangan setelah pada pertandingan sebelumnya hanya bisa bermain imbang 1-1 kontra Manchester United.

Pertandingan menghadapi West Ham juga akan menjadi pembuktian bagi bomber andalan Tottenham, Harry Kane.

Ketika menghadapi Manchester United, Kane yang baru pulih dari cedera hamstring tak bisa berbuat banyak.

Seusai laga kontra Manchester United, Kane dan Mourinho menjadi sasaran kririk mantan gelandang Arsenal, Paul Merson.

Merson menyebut taktik yang diterapkan Mourinho tidak cocok dengan karakter Kane. Hal ini, menurut Merson, membuat anggota tim nasional Inggris itu gagal tampil tajam.

Akan tetapi, Mourinho tak peduli dengan omongan Merson. Juru taktik asal Portugal itu menilai sang pemain masih butuh waktu untuk kembali menemukan sentuhan terbaiknya seusai absen lama akibat cedera.

"Satu-satunya hal yang saya tahu adalah Harry Kane telah berusaha menciptakan peluang. Setelah bermain selama 90 menit, pada hari berikutnya dia langsung latihan. Dia adalah pemain yang luar biasa," ujar Mourinho, dikutip dari BBC.

Pelatih yang dijuluki The Special One itu meyakini, Kane akan segera menemukan kembali ketajamannya di depan gawang lawan.

Secara khusus, Mourinho memberikan panggilan "Hero Kane" kepada penyerangg 26 tahun itu lantaran dia sudah berusaha keras untuk kembali fit seusai dihantam cedera hamstring.

"Jika saya harus bersabar menunggu Kane mencetak dua atau tiga gol, saya akan dengan senang hati menunggunya," ucap Mourinho.

"Bagi saya, dia bukan Harry Kane, tapi Hero Kane. Dia telah menjalani operasi, melalui fase lockdown, dan banyak lagi situasi sulit," imbuh dia.

"Dia lalu kembali menjalani latihan normal dalam beberapa pekan terakhir. Bagi saya, dia adalah Hero Kane," tegas Mourinho.

Tottenham Hotspur saat ini berada di peringkat kedelapan klasemen Liga Inggris dengan koleksi 42 poin dari 30 pertandingan.

Adapun, West Ham yang akan bertindak sebagai tim tamu masih terpuruk di peringkat ke-17 dengan raihan 27 angka.

Duel Tottenham vs West Ham akan dilangsungkan pada Rabu (24/6/2020) dini hari dengan kickoff mulai pukul 02.15 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/06/23/21500028/tottenham-vs-west-ham-mourinho-berharap-pada-tuah-hero-kane-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke