Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dortmund Vs Bayern, Haaland Mati Kutu di Hadapan Kuartet Die Roten

KOMPAS.com - Erling Braut Haaland tidak bisa berbuat banyak pada laga Borussia Dortmund vs Bayern Muenchen, Selasa (26/5/2020) malam WIB.

Laga Dortmund vs Bayern Muenchen merupakan pembuka pekan ke-28 Liga Jerman yang berlangsung di Stadion Signal Iduna Park.

Bayern Muenchen sukses mempermalukan Dortmund 1-0 di kandangnya sendiri berkat gol semata wayang Joshua Kimmich.

Sebelum laga ini, Haaland diprediksi mampu merepotkan lini pertahanan Bayern Muenchen.

Bagaimana tidak, Haaland langsung menjadi sensasi di Jerman dengan torehan 13 gol dari 13 laga terakhir Bundesliga bersama Borussia Dortmund.

Namun, prediksi itu salah karena Haaland tidak berkutik menghadapi kuartet bek Bayern, yaitu Benjamin Parvard, Jerome Boateng, David Alaba, dan Alphonso Davies.

Pada laga kali ini, Haaland hanya bermain selama 72 menit. Haaland dikabarkan cedera sehingga harus digantikan oleh Giovanni Reyna.

Selama 72 menit, statistik Haaland tidak terlalu mentereng.

Haaland hanya bisa melepaskan lima tembakan ke arah gawang dengan rincian tiga diblok, satu tepat sasaran, dan sisanya melenceng.

Jerome Boateng menjadi penyelamat Bayern Muenchen karena berhasil menghalau dua tembakan Haaland yang dilakukan di dalam kotak penalti.

Menurut situs Whoscored, Jerome Boateng dinobatkan menjadi pemain terbaik pertandingan dengan nilai 8,5.

Selain soal tembakan ke arah gawang, jumlah dribel sukses yang dilakukan Haaland pada laga kali ini juga tidak bagus.

Haaland hanya mampu melakukan satu kali dribel sukses dengan persentase umpan tepat sasaran 79 persen.

Buruknya statistik dribel Haaland tidak lepas dari penampilan gemilang bek kiri Bayern Muenchen, Alphonso Davies.

Selama 72 menit penampilan, Haaland sering melebar ke sisi sayap kanan sehingga duel dengan dengan Davies tidak terhindarkan.

Tidak hanya itu, salah satu sprint yang dilakukan Davies berhasil mencapai kecepatan 35,27 km per jam.

Uniknya, kecepatan itu didapat Davies ketika mengejar Haaland di sisi kiri pertahanan Bayern Muenchen pada babak pertama.

Dua angka statistik milik Davies pada laga kali ini menjadi yang terbaik dalam pertandingan dan diganjar nilai 7,1 oleh Whoscored.

Adapun Benjamin Parvard dan David Alaba juga menjadi kunci dari kemenangan Bayern Muenchen.

David Alaba tercatat tiga kali memenangi duel melawan penyerang Dortmund, sementara Parvard melakukan dua tekel sukses.

Kedisiplinan kuartet Bayern Muenchen ini membuat rapor penampilan Haaland hanya 6,45.

Hingga saat ini, masih belum diketahui cedera apa yang menimpa Haaland sehingga harus ditarik keluar pada menit ke-72.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/27/07500098/dortmund-vs-bayern-haaland-mati-kutu-di-hadapan-kuartet-die-roten

Terkini Lainnya

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke