Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dinilai Dekat dengan Pemerintah, Persib: Maruarar Akan Jadikan PSSI Lebih Sempurna

KOMPAS.COM - Persib Bandung mendukung penuh diusulkannya nama Maruarar Sirait sebagai salah satu petinggi PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Ara, sapaan akrab Maruarar, yang dekat dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi), akan membuat kepengurusan PSSI saat ini menjadi sempurna.

Seperti diketahui, PT LIB ditinggalkan empat petingginya sekaligus. Seperti Cucu Soemantri yang menjabat Direktur Utama dan tiga nama lain yang berstatus komisaris seperti Sonhadji, Hasani Abdulgani, dan Hakim Putratama menyusul melepaskan jabatan mereka.

Nama Maruarar pun diusulkan Persipura Jayapura bersama dua nama lain yaitu Tommy Welly dan Tigor Shalom Boboy.

Maruarar yang dinilai sukses menjadi Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden sebanyak empat edisi, kemunculan namanya banyak mendapat respon positif dari klub.

Manajer Persib, Umuh Muchtar, pun mendukung penuh adanya nama Maruarar sebagai salah satu calon petinggi LIB yang diusulkan.

Dia menilai kedekatan politisi dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan itu dengan pemerintah, akan menjadi poin lebih dari Maruarar.

“Saya sangat setuju (Marurar diusulkan jadi petinggi LIB). Sangat masuk poin. Itu kan nanti akan menambah pendekatan yang baik dengan pemerintah. Walaupun sekarang sudah bersinergi antara pemerintah dengan PSSI, tapi kalau di tambah lagi dengan adanya bang Ara itu lebih bagus. Menurut saya itu lebih sempurna,” ungkap Umuh.

“Cocok sekali karena beliau lurus dan beliau tidak pernah neko-neko apa adanya. Dia juga tahu persepakbolaan Indonesia dengan menjadi ketua di Piala Presiden. Mudah-mudahan saja kalau ada yang mengajukan, kita juga akan sampaikan ke ketua (PSSI),” lanjutnya.

Umuh pun memceritakan salah satu momen tak terlupakan dirinya dengan sosok Maruarar.

Hal itu terjadi saat Maung Bandung menjadi juara Piala Presiden 2015. Di edisi pertama ajang pra musim terbesar di Tanah Air, Persib memang sukses menjadi juara setelah di final menundukan Sriwijaya FC (SFC).

Saat itu, laga final di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, memang menjadi pemberitaan besar. Perseteruan antara Bobotoh dan The Jakmania, fans Persija Jakarta, membuat pengamanan laga final tersebut dilakukan dengan sangat ketat dan hati-hati.

Dengan perencanaan yang kordinasi yang baik antara pihak panitia Piala Presiden, Kepolisian, dan TNI, membuat laga final berjalan dengan lancar.

Proses kedatangan dan pemulangan Bobotoh dari Bandung ke Jakarta pun, tak mengalami masalah yang berarti.

“Tidak lupa sampai saat ini ketika momen Persib juara Piala Presiden 2015. Di mana kami jadi juara, kami diundang langsung dengan bapak Presiden yang saya hormati yang saya banggakan di Istana Negera. Saya juga diminta untuk memberi sambutan,” tutur Umuh.

Jika Maruarar akhirnya menjadi petinggi di LIB, Umuh berharap tak ada pihak yang merasa terusik.

“Mudah-mudahan dengan dicalonkannya bang Ara, jangan ada pihak-pihak yang jadi gerah, jangan jadi gelisah kalau dicalonkan bang Ara disitu,” paparnya.

Tidak hanya Umuh, manajer SFC, Hendri Zainuddin, juga menyambut positif munculnya nama Maruarar sebagai salah satu petinggi LIB.

Jika nantiny sosok berusia 50 tahun itu betul-betul resmi menjadi petinggi LIB, tidak lupa dengan kepentingan klub.

“Saya melihat track record saudara Maruarar Sirait sangat bagus. Jadi saya pikir dia layak dan sah-sah saja ada klub yang mengusung beliau menjadi kandidat petinggi di PT Liga Indonesia Baru. Yang paling penting itu dahulukan kepentingan klub,” papar Hendri.

“Kalau dia terpilih menjadi petinggi di LIB, dahulukan perjuangan klub. Kita ini di klub-klub sudah mati-matian berjuang. Apalagi bagi kami Sriwijaya FC, kami masih ada hak yang belum terbayarkan. Sebesar Rp 3,4 miliar di musim kompetisi 2017 belum terbayarkan,” lanjutnya. 

https://bola.kompas.com/read/2020/05/22/17080268/dinilai-dekat-dengan-pemerintah-persib-maruarar-akan-jadikan-pssi-lebih-sempurna

Terkini Lainnya

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke