Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Senin, Sassuolo Perkenankan Pemainnya Berlatih

ROMA, KOMPAS.com - Pada Senin (4/5/2020), klub Serie A Sassuolo sudah memperkenankan pemainnya berlatih memanfaatkan fasilitas klub secara terbatas.

Sassuolo menjadi klub pertama Liga Italia yang punya kebijakan semacam itu.

Menyusul di belakang Sassuolo adalah Bologna.

Klub itu membolehkan pemainnya mulai berlatih pada Selasa (5/5/2020).

Liga Italia sudah mengalami penundaan sejak 9 Maret 2020.

Sementara, federasi sepak bola Italia (FIGC) menginginkan kompetisi bergulir kembali.

Namun begitu, sejauh ini, pemerintah Italia belum memberikan izin lantaran pandemi corona yang melanda negeri itu belum mereda.

Sejatinya, Sassuolo dan Bologna terletak di wilayah Emilia Romagna.

Di wilayah itu, pemimpinnya memang memberikan izin izin khusus bagi atlet di dalam tim olahraga ambil bagian dalam latihan individu mulai Senin besok.

"Para pemain kami boleh berlatih di pusat latihan Mapei Football Centre," kata pernyataan manajemen Sassuolo.

Latihan para penggawa Sassuolo akan berlangsung pada pagi hari sejak Senin hingga Jumat.

Untuk sementara waktu, Mapei menyediakan tiga lokasi latihan dan mengizinkan enam orang pemain dalam kelompok berlatih satu jam.

Setiap pemain dibolehkan menggunakan separuh lapangan sepak bola untuk berlatih.

"Namun, selama latihan, tim pelatih tidak akan hadir," kata manajemen Sassuolo.

Manajemen juga menjamin selama latihan, tim medis akan disediakan.

Sementara itu, dua klub di Emilia Romagna yakni Parma dan SPAL belum terlihat melaksanakan hal sama dengan Sassuolo dan Bologna.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/03/08385058/senin-sassuolo-perkenankan-pemainnya-berlatih

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke