Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hari Kartini, Susy Susanti Ingin Bulu Tangkis Putri Tanah Air Berprestasi Lagi

KOMPAS.com - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti, berharap bulu tangkis putri Indonesia bisa kembali berprestasi dalam waktu dekat.

Harapan itu disampaikan Susy Susanti bertepatan dengan Hari Kartini yang diperingati setiap 21 April.

Susy Susanti berharap ke depannya Indonesia memiliki banyak bibit muda di sektor putri untuk mendongkrak prestasi.

"Berkaitan dengan Hari Kartini, harapan saya untuk bulu tangkis, terutama sektor putri adalah terus bekerja keras meningkatkan prestasi. Jangan pernah lelah berjuang," kata Susy Susanti, dikutip dari situs Antara.

"Saya berharap Indonesia bisa melahirkan banyak bibit-bibit muda, terutama di sektor putri. Kehadiran pemain-pemain muda bisa membuat bulu tangkis Indonesia jauh lebih baik lagi," ujar Susy menambahkan.

Lebih lanjut, Susy Susanti juga berharap perempuan di Indonesia secara luas bisa memanfaatkan momen Hari Kartini agar bisa berkontribusi untuk Tanah Air.

"Makna Hari Kartini untuk saya adalah kesetaraan perempuan untuk semua bidang yang diperjuangkan Ibu Kartini pada zamannya," kata Susy Susanti.

"Perempuan Indonesia saat ini harus bisa mengisi hidupnya dengan hal positif lewat bidangnya masing-masing. Bukan hanya untuk keluarga, melainkan juga demi Indonesia," tutur Susy Susanti.

Kembali ke prestasi bulu tangkis, sektor tunggal putri Indonesia saat ini memang mengalami pasang surut.

Setelah Susy Susanti pensiun pada 1998, praktis tidak ada lagi tunggal putri Indonesia yang bisa konsisten berprestasi.

Susy Susanti adalah tunggal putri Indonesia terakhir yang berhasil meraih medali emas Olimpiade pada tahun 1992.

Setelah itu, prestasi terbaik tunggal putri Indonesia di Olimpiade hanyalah medali perunggu yang diraih Maria Kristin di Beijing, China, pada 2008.

Kini, tunggal putri Indonesia ditopang oleh pemain-pemain muda, seperti Gregoria Mariska Tunjung, Ruselli Hartawan, dan Fitriani.

Fitriani yang baru berusia 21 tahun menjadi tunggal putri Indonesia terakhir yang menyumbang prestasi lewat gelar Thailand Masters 2019 Super 300.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/21/12000088/hari-kartini-susy-susanti-ingin-bulu-tangkis-putri-tanah-air-berprestasi-lagi

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke