Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pujian Dirjen WHO untuk Pelatih Liverpool Juergen Klopp

Kepada suporter Liverpool, Klopp memberi tanggapan terkait penghentian sementara kompetisi Liga Premier Inggris akibat pencegahan persebaran pandemi Covid-19.

Dikutip dari Antaranews.com, Ghebreyesus menyebut pesan Klopp begitu kuat serta sejalan dengan nilai-nilai yang diusung WHO. Dia berharap dunia bisa menang dalam pertarungan melawan Covid-19.

"Terima kasih Juergen Klopp dan Liverpool untuk pesan kalian yang begitu kuat kepada dunia. Menempatkan kesehatan umum sebagai prioritas, mengurangi risiko, merawat yang rentan, dan sarat belas kasih: ini adalah cara WHO," demikian kicauan Ghebreyesus melalui akun Twitter pribadinya, @DrTedros.

"Kita semua akan menang melawan #COVID19 jika bekerja bersama-sama," tulisnya lagi.

Sebelumnya, Klopp sempat menyampaikan pesan kepada suporter The Reds yang dilanda kekhawatiran dan kekecewaan menyusul keputusan penghentian sementara Liga Premier Inggris.

Liverpool Echo menulis bahwa dalam pernyataannya, Klopp "menunjukkan lebih banyak karakter kepemimpinan, rasa belas kasihan, dan rasa perikemanusiaan ketimbang mereka yang berada di pucuk kekuasaan."

Klopp berbicara tentang bagaimana setiap orang "harus melakukan segalanya untuk melindungi satu sama lain. Ini sesuatu yang harus dilakukan dalam semua aspek kehidupan, tetapi saya pikir sekarang ini lebih berarti ketimbang biasanya."

"Virus ini menunjukkan bahwa tak ada kekebalan bagi siapa pun. Kepada klub-klub rival dan para individu yang terpapar serta kepada semua yang mungkin akan terjangkit, kami menawarkan segenap doa dan pikiran kami," tuturnya lagi.

Ia juga meminta agar semua mengedepankan kesehatan. Jangan ambil risiko. Pikirkan mereka yang paling rentan dalam masyarakat dan bertindak penuh belas kasihan kepada mereka kapan pun memungkinkan.

"Tolong jaga satu sama lain dan saling menjaga sesama," ucapnya.

Juergen Klopp memang pernah mengungkapkan bahwa pendapat seorang manajer sepak bola tak penting dalam membicarakan penyebaran virus corona.

"Akan tetapi, dalam hal pesan dan suara menggema yang dihasilkan, kata-kata Klopp mempunyai bobot jauh lebih besar daripada suara mereka yang seharusnya lebih berpengaruh," tulis Ian Doyle, Chief Football Writer, di Liverpool Echo.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/15/20300048/pujian-dirjen-who-untuk-pelatih-liverpool-juergen-klopp

Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke