Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Liverpool, Klopp Tak Mau Turunkan Tim U-23 Lagi

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, tak mau lagi menurunkan tim U-23 pada laga kontra Chelsea, Selasa (3/3/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Laga Chelsea vs Liverpool di Stadion Stamford Bridge itu merupakan bagian dari putaran kelima atau 16 besar Piala FA.

Klopp memastikan Liverpool akan banyak menurunkan pemain utamanya pada laga nanti karena lawan yang dihadapi adalah Chelsea.

"Pada putaran keempat, kami memang harus menurunkan tim U-23 karena situasi tidak memungkinkan. Tetapi, karena keputusan itu, kami harus bermain dua kali," kata Klopp yang dikutip dari BBC Sport.

"Saya tidak tahu apakah Chelsea akan melakukan rotasi pada laga nanti. Yang pasti saya akan menurunkan skuad yang bisa memberi Liverpool peluang lolos lebih besar," ujar Klopp menambahkan.

Untuk lolos ke 16 besar Piala FA, Liverpool harus bersusah payah menyingkirkan Shrewsbury Town, tim kasta ketiga Liga Inggris.

Liverpool dipaksa Shrewsbury Town bermain dua kali sebelum kemudian lolos dengan agregat 3-2.

Pada dua laga tersebut, Liverpool banyak menurunkan pemain muda seperti Harvey Elliot, Curtis Jones, dan Neco Williams.

Klopp terpaksa menurunkan tim U-23 karena jadwal laga kedua bertepatan dengan libur musim dingin Liga Inggris.

Hal serupa juga pernah dilakukan Klopp pada ajang Piala Liga Inggris melawan Aston Villa akhir tahun lalu.

Klopp bahkan tidak mendampingi tim dari pinggir lapangan karena sedang berada di Qatar bersama skuad inti Liverpool untuk mengikuti Piala Dunia Antarklub.

Liverpool yang menurunkan tim U-23 pada akhirnya kalah telak 0-5 dari Aston Villa dan harus tersingkir pada perempat final.

Menjelang melawan Chelsea, Liverpool punya modal kurang baik karena baru saja kalah 0-3 dari Watford akhir pekan lalu.

Hasil itu membuat rekor tak terkalahkan Liverpool pada Liga Inggris musim ini terhenti saat laga pekan ke-28.

Klopp memastikan kekalahan dari Watford tidak akan memengaruhi penampilan Liverpool pada laga melawan Chelsea.

"Situasi ruang ganti Liverpool masih baik-baik saja. Ada banyak faktor yang membuat kami kalah dari Watford. Tetapi saya tidak bisa menjelaskan itu," kata Klopp.

"Saya tahu laga nanti akan sulit karena harus melawan Chelsea. Ini adalah duel dua tim besar Inggris. Rencana saya hanya ingin membawa Liverpool lolos," ujar Klopp menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2020/03/03/04000018/chelsea-vs-liverpool-klopp-tak-mau-turunkan-tim-u-23-lagi

Terkini Lainnya

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke