Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Persela, Castillion Sambut Laga Perdana dengan Minum Kopi

KOMPAS.com - Geoffrey Castillion mengaku rileks menghadapi laga Persib Bandung vs Persela Lamongan pada pekan perdana Shopee Liga 1 2020.

Pertandingan Persib vs Persela akan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Minggu (1/3/2020) pukul 18.30 WIB.

Laga Persib vs Persela bakal menjadi debut Castillion bersama Maung Bandung di Liga 1 2020.

Meskipun bakal melakoni salah satu laga terpenting dalam kariernya, Castillion mengaku tidak terbebani.

Penyerang asal Belanda itu justru menyambut laga tersebut dengan santai.

"Persiapan biasa (seperti untuk setiap pertandingan), pagi saya minum kopi dan berlatih," kata Castillion, seperti dilansir dari laman resmi Persib, Sabtu (29/2/2020).

"Ya saya rileks menyambut pertandingan," kata Castillion menambahkan.

Castillion juga mengaku optimistis akan menghadapi kompetisi Liga 1 2020 ini dengan hasil memuaskan bersama Persib.

Pasalnya, ia menilai persiapan yang dilakukan selama pramusim sudah cukup baik.

"Saya pikir kami sudah melewati pramusim yang bagus. Jadi saya pikir tim ini sangat antusias," ucapnya.

Nada optimis juga dilontarkan oleh sang pelatih, Robert Rene Alberts.

Menurut Robert, seluruh pemain memiliki antuasiasme yang sama tingginya untuk memulai kompetisi dengan hasil kemenangan.

“Kami sangat antusias untuk memulai liga," kata Robert.

"Ini adalah harapan baru, inspirasi motivasi baru dan bila dibandingkan dengan musim lalu. Ini juga tim baru. Jadi kami sudah bersiap untuk melakoni laga besok,” Robert menambahkan.

Segala persiapan pun sudah dilakukan, baik secara mental maupun fisik dan Robert menilai Persib dalam kondisi siap bertarung.

“Tim ini menunjukkan sinyal positif dan juga sangat termotivasi. Mereka memperlihatkan itu di dalam latihan. Jadi kami sangat optimistis,” kata Robert mengakhiri.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/29/21000068/persib-vs-persela-castillion-sambut-laga-perdana-dengan-minum-kopi

Terkini Lainnya

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke