Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming Chelsea Vs Bayern Muenchen, Kickoff 03.00 WIB

KOMPAS.com - Chelsea akan menjamu Bayern Muenchen pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Laga Chelsea vs Bayern Muenchen bakal berlangsung di Stamford Bridge, Rabu (26/2/2020), kickoff 03.00 WIB.

Pelatih Chelsea, Frank Lampard, meminta para pemainnya untuk menampilkan performa terbaik pada laga nanti.

"Bayern Muenchen adalah tim hebat ketika menguasai bola. Jika harus menderita untuk merebut bola, kami akan melakukannya," kata Lampard, dikutip dari laman resmi Chelsea.

"Kami akan memberikan yang terbaik karena kami telah melalui banyak pertandingan fantastis," ucap Lampard.

Pertandingan ini juga akan menjadi ujian bagi lini belakang Chelsea.

Sebab, mereka akan meladeni tim yang paling produktif pada fase grup Liga Champions musim ini, yakni dengan 24 gol.

Secara khusus, Lampard juga melontarkan pujian kepada penyerang andalan Bayern Muenchen, Robert Lewandowski.

Lewandowski sejauh ini telah mencetak 10 gol dan memuncaki daftar top skor Liga Champions.

"Dia telah bermain secara konsisten selama bertahun-tahun di Eropa. Rekor dan caranya mencetak gol berada di level teratas. Jadi, dia akan menjadi ancaman besar," kata Lampard.

Sementara itu, pelatih Bayern Muenchen, Hansi Flick, mengakui bahwa ia sudah mempelajari permainan Chelsea.

"Kami telah menganalisis (permainan) Chelsea, baik kekuatan maupun kelemahan mereka. Kami melihat ada peluang untuk melakoni pertandingan ini dengan cara kami," kata Flick, dilansir dari laman resmi Bayern Muenchen.

"Kami telah melakukan persiapan dengan baik untuk menghadapi mereka," ucap Flick.

Laga Chelsea vs Bayern Muenchen tidak disiarkan secara langsung oleh televisi nasional.

Namun, partai ini bisa disaksikan via live streaming berbayar Vidio.com.

Adapun link live streaming Chelsea vs Bayern Muenchen >>> Klik di sini.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/26/01300028/link-live-streaming-chelsea-vs-bayern-muenchen-kickoff-03.00-wib

Terkini Lainnya

STY Ingin Tambah Pemain di Timnas Indonesia, Kans Maarten Paes

STY Ingin Tambah Pemain di Timnas Indonesia, Kans Maarten Paes

Timnas Indonesia
Claudia Nangis Usai Timnas Putri Libas Singapura, Lawan Sakit demi Garuda Pertiwi

Claudia Nangis Usai Timnas Putri Libas Singapura, Lawan Sakit demi Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Liga Italia
Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Timnas Indonesia
Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Badminton
Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Indonesia
Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Liga Italia
Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Liga Indonesia
Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Liga Indonesia
Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Liga Inggris
Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Badminton
Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Timnas Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke