Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shin Tae-yong Larang Pemain Timnas Indonesia Makan Gorengan Saat di Klub

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, melarang semua pemain timnas mengonsumsi gorengan saat mereka kembali ke klub masing-masing.

Shin Tae-yong menyampaikan hal tersebut seusai laga uji coba timnas Indonesia menghadapi Persita Tangerang di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (21/2/2020).

"Sama sekali tidak boleh makan gorengan," kata Shin, dikutip dari kantor berita Antara, Jumat (21/2/2020).

Selain melarang para pemain timnas makan gorengan saat kembali ke klub, Shin juga mengingatkan mereka agar tidak lupa memakan daging.

Menurut Shin, mengonsumsi daging sangat bagus untuk meningkatkan kondisi fisik pemain.

"Agar energi ototnya bisa terbentuk," ujar pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Shin juga berpesan agar semua pemain timnas menjalankan menu latihan pribadi yang telah ia berikan.

"Saya memberikan program latihan pribadi. Jadi, walau kembali ke klub masing-masing, pemain harus melakukan latihan pribadi selain latihan bersama tim," kata Shin.

Pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di bawah arahan Shin Tae-yong dimulai sejak 14 Februari dan berakhir pada 22 Februari 2020.

Pemusatan latihan tersebut merupakan bagian persiapan skuad Garuda menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Shin berencana kembali memanggil para pemain timnas Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan pada tanggal 16 Maret 2020 mendatang.

Pemusatan latihan tahap pertama timnas Indonesia diakhiri dengan laga uji tanding menghadapi Persita Tangerang di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (21/2/2020).

Pada laga tersebut, timnas Indonesia kalah 1-4 dari Persita.

Satu gol Tim Garuda dicetak oleh Rizky Pora melalui tendangan bebas.

Adapun, empat gol Persita masing-masing dicetak oleh bunuh diri Rachmat Irianto, Samsul Arif, Eldar Hasanovic, dan Aldi Al Achya.

Agenda terdekat timnas Indonesia adalah melakoni dua pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong akan menghadapi tuan rumah Thailand pada tanggal 26 Maret 2020.

Lima hari kemudian, Tim Garuda akan menjamu Uni Emirat Arab pada tanggal 31 Maret.

Indonesia saat ini masih terbenam di dasar klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 tanpa pernah meraih poin dari lima pertandingan.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/22/19000008/shin-tae-yong-larang-pemain-timnas-indonesia-makan-gorengan-saat-di-klub

Terkini Lainnya

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Daftar Skuad Irak Saat Melawan Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Putri KW Lolos ke 8 Besar Malaysia Masters 2024, Prinsip Jadi Kunci Kemenangan

Badminton
Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Malaysia Masters 2024: Lolos Perempat Final, Rehan/Lisa Sempat Buru-buru dan Takut

Badminton
Final Championship Series Liga 1, 'Cocoklogi' Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Final Championship Series Liga 1, "Cocoklogi" Persib Juara 1994, 2014, Dejavu 2024?

Liga Indonesia
Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Hasil Malaysia Masters 2024: Putri KW dan Rehan/Lisa ke Perempat Final

Badminton
Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Bek Selangor FC Jadi Korban Perampokan, Kehilangan Motor hingga Paspor

Internasional
Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Kieran McKenna Tertarik ke Chelsea, Siap Gantikan Pochettino

Liga Inggris
Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Lookman Bawa Atalanta Juara, Ada Peran Gasperini dan Keluarga

Internasional
Maarten Paes 'Tak Terkalahkan', 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Paes "Tak Terkalahkan", 8 Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Championship Series Persib Vs Madura United Akhir Pekan Ini

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Jadwal Malaysia Masters 2024, 7 Wakil Indonesia Tanding di 16 Besar

Badminton
Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Atalanta Juara Liga Europa, Parma Kenang Memori 25 Tahun Silam

Liga Lain
Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Atalanta Juara Liga Europa, Gasperini Sanjung Para Pemain La Dea

Liga Lain
Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Kata Xabi Alonso Setelah Leverkusen Terkapar di Final Liga Europa

Liga Lain
FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

FIFA Dorong Uji Coba Aturan Offside Baru, Perubahan Terbesar dalam 30 Tahun

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke