Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang Lawan Tampines Rovers, Lapangan Sintetis Bukan Hambatan Bali United

KOMPAS.com - Bali United bakal menjadi klub pertama Indonesia yang melakoni laga dalam ajang resmi pada tahun 2020.

Tim berjulukan Serdadu Tridatu itu akan melawat ke kandang Tampines Rovers di Singapura dalam pentas preliminary 1 Liga Champions Asia 2020.

Pertandingan Tampines Rovers vs Bali United rencananya bakal berlangsung pada Selasa (14/1/2020) pukul 18.30 WIB di Stadion Jalan Besar, Singapura.

Venue laga tersebut cukup berbeda dengan markas Bali United, Stadion Kapten I Wayan Dipta. Khususnya soal rumput.

Ya, rumput Stadion Jalan Besar menggunakan rumput artifisial atau sintetis.

Perbedaan tersebut tentu mempengaruhi permainan karena kecepatan aliran bola serta permukaan lapangan bakal terasa berbeda.

Namun, bagi skuad Serdadu Tridatu, lapangan sintetis bukan hambatan. Sebelumnya, anak asuh Stefano Cugurra sudah beradaptasi dengan rumput artifisial.

Kendati demikian, persiapan yang dilakukan Bali United kurang proporsional karena terpotong oleh jatah liburan.

"Kalau bicara persiapan, saya rasa tidak terlalu ideal karena hanya satu pekan. Tetapi waktu libur kami juga tidak terlalu lama, jadi secara fisik kami tidak terlalu drop," kata bek Leonard Tupamahu dikutip situs resmi klub.

"Hal tersebut juga membuat kami punya modal penting untuk menjalani pertandingan melawan Tampines Rovers," sambung Leonard.

Soal adaptasi lapangan sintetis, dia mengaku tidak menjadikan perbedaan sebuah alasan.

Sebaliknya, tetap mampu tampil habis-habisan untuk menembus kompetisi kasta tertinggi di Asia tersebut.

"Ya, kami memang tidak terbiasa untuk bermain di jenis lapangan artifisial, tetapi saya rasa itu bukan alasan ketika kami sudah masuk lapangan," beber dia.

"Kami semua punya keinginan untuk menang. Kami juga sudah coba latihan di lapangan seperti itu di sini (Bali)," tambah pemain berusia 36 tahun tersebut.

"Kami harus benar-benar cepat beradaptasi seperti dalam hal passing dan kontrol bola," tambah eks pemain Borneo FC dan Madura United itu.

Nadeo Argawinata cs dijadwalkan bakal bertolak ke Singapura pada Minggu (12/1/2020). Esok harinya, mereka langsung menjajal rumput Stadion Jalan Besar.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/12/20060078/jelang-lawan-tampines-rovers-lapangan-sintetis-bukan-hambatan-bali-united

Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke