Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madura United Akan Uji Coba Lawan Johor Darul Ta’zim

BANGKALAN, KOMPAS.com - Madura United menatap kompetisi Liga 1 musim 2020 dengan serius. Tak tanggung-tanggung, tim berjuluk Sape Kerrab ini akan melakoni dua kali uji coba di Malaysia.

Madura United akan menantang jawara Liga Malaysia, Johor Darul Ta’zim pada 21 Januari 2020, kemudian akan melawan Terengganu FC. Hal ini dibenarkan oleh pelatih Rahmad Darmawan.

"Ada undangan invitiation dari klub Malaysia selama Januari ini. Kami menyambut baik dan sudah konfirmasi kesediaan untuk berangkat 19 Januari kami berangkat ke Johor untuk menjalani pertandingan melawan Johor Darul Takzim (JDT) pada 21 Januari,” kata Rahmad.

“Dan selanjutnya bertolak ke Trengganu menghadapi Trengganu FC. Kami akan maksimalkan kesempatan ini dengan baik," tutur dia melanjutkan.

Mantan pelatih Tira Persikabo ini menyatakan selama bulan Januari, tim Madura United akan melakoni empat uji coba, dua di antaranya dilakukan di Malaysia.

“Kami paling tidak bulan Januari ini akan melakoni empat uji coba,” ucap Rahmad.

Pada uji coba melawan dua tim Malaysia tersebut, Madura United diprediksi sudah diperkuat semua pemainnya, termasuk tiga pemain asing.

Sebelumnya, coach RD, sapaan akrab Rahmad, menyatakan tiga pemain yaitu Brian Ferreira, Jaimerson, dan Beto Goncalves akan bergabung bersama pemain lainnya saat melakukan uji coba di suatu tempat.

“Mereka bertiga akan bergabung dengan tim saat melakukan uji coba di suatu tempat,” kata Rahmad tanpa memberi tahu dimana ujicoba itu digelar.

Madura United sudah menggelar latihan sejak 10 Januari kemarin di Stadion Gelora Bangkalan.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/12/19000068/madura-united-akan-uji-coba-lawan-johor-darul-ta-zim

Terkini Lainnya

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke