Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wolves Vs Man United, Daniel James Prediksi Laga Berjalan Ketat

KOMPAS.com - Gelandang Manchester United, Daniel James, mengaku sudah tak sabar kembali berlaga di Piala FA melawan Wolves akhir pekan ini.

Laga Wolves vs Man United yang merupakan putaran ketiga Piala FA di Stadion Molineux, Minggu (5/1/2020) diyakini James bakal berjalan sangat ketat.

"Saya benar-benar menantikan kompetisi ini," kata James yang dikutip dari situs Man United.

"Kami ingin melangkah lebih jauh di Piala FA, tetapi laga ini akan berjalan sulit dan ketat," ucap James melanjutkan.

Pada Piala FA musim lalu, Wolves menghentikan langkah Setan Merah pada babak perempat final setelah menang 2-1. 

Selain itu, Man United juga dihantui rekor buruk dari empat pertemuan terakhir dengan Wolves.

Man United tampak kesulitan meraih kemenangan dengan rincian dua kali imbang dan dua kali kalah dari empat pertemuan terakhir.

Peluang Setan Merah untuk menang semakin sulit mengingat Wolves sukses meraih kemenangan beruntun pada tiga laga kandang terakhirnya dalam kompetisi Piala FA.

Akan tetapi, James optimistis timnya bisa bermain baik dan meraih kemenangan atas Wolves.

"Kami meraih hasil kurang baik saat melawan mereka baru-baru ini, tetapi kami siap," kata pemain muda berusia 22 tahun itu.

"Saya ingin memenangi trofi. Kami ingin memenangi Piala Liga, melangkah sejauh mungkin di Piala FA. Adapun untuk Liga Inggris, kami hanya perlu terus memenangi setiap pertandingan."

"Kami ingin masuk empat besar (Liga Inggris) dan saya pikir kami mampu melakukannya," ujar James.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/04/20400038/wolves-vs-man-united-daniel-james-prediksi-laga-berjalan-ketat

Terkini Lainnya

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke