Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bursa Transfer Liga Spanyol, Real Madrid Siap Lepas 2 Pemain

Fakta bahwa Real Madrid selalu diisi banyak pemain bintang membuat persaingan di skuad Los Blancos semakin ketat.

Seperti dilansir dari AS (29/12/2019), beberapa pemain yang tampaknya kesulitan dalam persaingan itu adalah Brahim Diaz dan Mariano Diaz.

Brahim dan Mariano sama sekali tidak dilirik untuk tampil reguler pada musim 2019-2020 oleh pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.

Catatan bermain kedua pemain tersebut bahkan tidak sampai menyentuh angka 50 menit dalam berbagai kompetisi musim ini.

Brahim terhitung memiliki 40 menit bermain untuk Madrid, dengan rincian tiga penampilan di Liga Spanyol dan satu di Liga Champions.

Namun, tidak ada satu pun dari pertandingan tersebut yang dimainkan Brahim dari menit pertama.

Keempat laga tersebut dimainkan Brahim dari bangku cadangan.

Sedangkan Mariano sama sekali belum pernah merumput bersama skuad utama Real Madrid, baik di Liga Spanyol maupun ajang lainnya.

Oleh sebab itu, tak heran jika Real Madrid berencana melepas Brahim dan Mariano di bursa transfer Januari 2020.

Madrid sebenarnya sudah berencana melepas Mariano pada musim panas lalu, namun gagal menemukan peminat dikarenakan gajinya yang terlalu tinggi.

Madrid sepertinya akan berusaha lagi untuk menjual Mariano pada Januari nanti jika ada klub yang bersedia mengangkutnya.

Sedangkan untuk Brahim, situasinya berbeda dengan Mariano lantaran Zidane bersikukuh tak ingin melepas pemain tengahnya tersebut.

Namun, banyaknya pemain yang mengantre untuk mendapat jatah bermain membuatnya terpaksa harus merelakan Brahim pergi.

Sumber yang sama menyebut jika Madrid berencana meminjamkan Brahim sampai akhir musim ini.

Mariano sendiri nampaknya sudah siap untuk angkat kaki dari Madrid.

Agen Mariano kabarnya sedang mencari klub yang bersedia menampung kliennya untuk kesepakatan pinjaman selama dua musim. (Adi Nugroho)

https://bola.kompas.com/read/2019/12/29/22000028/bursa-transfer-liga-spanyol-real-madrid-siap-lepas-2-pemain

Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke