Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fernandinho Akui The Citizen Tertinggal Jauh dari Liverpool

KOMPAS.com - Gelandang bertahan Manchester City, Fernandinho, mengakui bahwa timnya sudah tertinggal jauh dari Liverpool dalam perburuan gelar juara Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Pemain asal Brasil ini mengungkapkan hal tersebut menjelang pertarungan melawan Arsenal.

Liverpool saat ini kian kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris. Klub berjulukan The Reds ini mengumpulkan total 49 poin.

Sementara itu, Manchester City saat ini tertinggal 17 poin dari sang pemuncak klasemen.

Padahal, klub berjulukan The Citizen ini sempat menjadi penantang serius pada awal musim ini.

Ya, Liverpool belum terbendung setelah meraih kemenangan atas Watford dengan skor 2-0 di Stadion Anfield pada Sabtu (14/12/2019).

Fakta tersebut membuat tim asuhan Juergen Klopp belum pernah menerima kekalahan di Liga Inggris hingga pekan ke-17.

Ini membuat Fernandinho agak pesimistis soal peluang Man City. Dia mengakui bahwa mereka kian jauh tertinggal dari Liverpool.

"Sudah sangat sulit, sangat sulit bagi kami," kata Fernandinho.

"Saya lebih suka dekat tim kami dekat dengan Liverpool. Mungkin kami berpikir setelah empat gelar satu musim, kami percaya sesuatu yang bukan kami," lanjutnya.

"Realitas olahraga adalah membuat Anda menang lagi dan lagi. Terkadang Anda harus menjalaninya. Tidak ada pemikiran di benak saya tentang Liverpool. Itu sangat jauh," ujar Fernandinho.

"Pertama-tama kita harus memikirkan tempat kedua yang diduduki oleh Leicester City," tuturnya.

Selain itu dia menanggapi soal posisi barunya di bawah komando Pep Guardiola setelah Aymeric Laporte cedera.

"Saya pikir saya tidak dipanggil untuk mengisi posisi di lini tengah. Karena Rodri bermain sangat baik di sana," kata pemain berusia 34 tahun itu.

"Tentu saja, kami sedikit berbeda tetapi dia melakukannya dengan sangat baik," tuturnya.

Manchester City akan melakoni laga tandang ke London melawan Arsenal di Stadion Emirates pada Minggu (15/12/2019) pukul 23.30 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2019/12/16/06300058/fernandinho-akui-the-citizen-tertinggal-jauh-dari-liverpool

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke