Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

West Ham vs Arsenal, The Gunners Kantongi Tiga Poin

KOMPAS.com - Pertandingan West Ham United vs Arsenal di London Stadium menutup Liga Inggris pekan ke-16.

Duel West Ham vs Arsenal tersebut berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan tim tamu pada Selasa (9/12/2019) atau Rabu dini hari WIB.

Satu gol West Ham dicetak oleh sundulan bek Angelo Ogbonna pada menit ke-38, umpan dari Pablo Fornals.

Sementara tiga gol Arsenal dicetak oleh Gabriel Martinelli (60'), Nicolas Pepe (66'), dan Pierre-Emerick Aubameyang (69').

Berkat hasil ini, The Gunners, julukan Arsenal, berhasil naik peringkat dari urutan ke-11 ke nomor ke-9 dengan mengoleksi 22 poin. Sementara itu, West Ham bertengger di urutan ke-16 dengan 16 poin.

Jalannya pertandingan:

Laga berjalan dengan tempo sedikit lambat, di mana berbagai peluang lahir di interval babak pertama.

Pada menit ke-26, West Ham mendapatkan tendangan bebas dekat kotak penalti Arsenal.

Robert Snodgrass mengirimkan bola ke tengah, tetapi tidak disambut dengan baik oleh Angelo Ogbonna. Namun, bola rebound mengarah ke Pablo Fornals yang berdiri bebas.

Sepakan striker asal Spanyol terarah tapi terlalu lemah sehingga bisa diamankan kiper Arsenal, Bernd Leno.

Pada menit ke-33, Mesut Oezil berpeluang mengubah skor jika saja sundulannya tidak melambung di atas gawang West Ham yang dikawal David Martin.

Semenit setelahnya, peluang emas didapatkan striker West Ham, Michail Antonio. Lagi-lagi fans The Hammers mesti kecewa karena Leno sigap menghadang laju bola yang mengarah deras ke gawangnya.

West Ham akhirnya bisa memecah kebuntuan. Pada menit ke-38, mantan bek Juventus, Angelo Ogbonna, mencetak gol lewat sundulan.

Memasuki babak kedua, West Ham tampil lebih menekan dibanding awal 45 menit pertama. Namun, usaha tuan rumah masih bisa diamankan pertahanan Arsenal.

Alih-alih mendapat gol untuk memperlebar jarak, West Ham malah kebobolan pada menit ke-61. Gol Gabriel Martinelli sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Berawal dari serangan sisi kiri Arsenal, Sead Kolasinac memberi umpan matang ke Martinelli yang berdiri bebas.

Tak ingin kehilangan momen, Martinelli langsung menyepak si kulit bulat dan tak bisa diantisipasi oleh kiper David Martin.

Enam menit berselang, Arsenal menggandakan kedudukan lewat kerja sama Pierre-Emerick Aubameyang dengan Nicolas Pepe.

Sepakan melengkung kaki kiri dari dalam kotak penalti mengarah ke tiang jauh dan tak bisa ditepis oleh David Martin.

Pada menit ke-69, Arsenal kembali membuat gol. Lagi-lagi lewat kerja sama Pierre-Emerick Aubameyang dengan Nicolas Pepe.

Kali ini, Aubameyang yang membuat gol setelah mendapat umpan dari Pepe.

Menjelang menit-menit krusial, West Ham mencoba mengatasi ketertinggalan. Serangan demi serangan mereka gencarkan.

Akan tetapi, usaha mereka kandas setelah wasit meniup peluit panjangnya tanda berakhir pertandingan West Ham vs Arsenal.

Daftar Susunan Pemain West Ham vs Arsenal:

West Ham United (4-4-1-1): 25-David Martin; 3-Cresswell, 21-Angelo Ogbonna, 4-Fabian Balbuena, 24-Ryan Fredericks; 11-Robert Snodgrass, 16-Mark Noble, 41-Declan Rice, 18-Pablo Fornals; 8-Felipe Anderson; 30-Michail Antonio

Subs: Pablo Zabaleta, Roberto, Carlos Sanchez, Sebastien Haller, Issa Diop, Arthur Masuaku, Nathan Holland

Pelatih: Manuel Pellegrini

Arsenal (4-2-3-1): 1-Bernd Leno; 2-Hector Bellerin, 5-Sokratis Papastathopoulos, 21-Calum Chambers, 3-Kieran Tierney; 34-Granit Xhaka, 11-Lucas Torreira; 19-Nicolas Pepe, 10-Mesut Oezil, 35-Gabriel Martinelli; 14-Pierre-Emerick Aubameyang

Subs: Alexandre Lacazette, David Luis, Reiss Nelson, Emiliano Martinez, Matteo Guendouzi, Sead Kolasinac, Bukayo Saka

Pelatih: Freddie Ljungberg

https://bola.kompas.com/read/2019/12/10/04592358/west-ham-vs-arsenal-the-gunners-kantongi-tiga-poin

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke