Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Klasemen SEA Games 2019, Indonesia Unggul Tipis di Peringkat 2

KOMPAS.com - Indonesia mempertahankan posisi peringkat kedua pada klasemen medali SEA Games 2019 hingga Jumat (6/12/2019) pukul 19.00 WIB.

Pada hari keenam ini, Indonesia terlibat persaingan sengit dengan Vietnam. Kedua negara itu saling salip di papan klasemen.

Untuk sementara, Indonesia berada di peringkat kedua dengan koleksi 129 medali yang terdiri dari 40 emas, 41 perak, dan 48 perunggu.

Indonesia unggul tipis dua medali emas dari Vietnam yang menempati peringkat ketiga.

Hingga pukul 19.00 WIB, Indonesia mengumpulkan 12 emas, 5 perak, dan 8 perunggu.

Meski hari keenam belum berakhir, perolehan emas per hari Indonesia menjadi yang tertinggi dari sebelumnya.

Terbaru, emas ke-40 Indonesia didapat oleh tim campuran sambo yang terdiri dari Desiana Safitri, Erik Gustam, Rio Bahari, dan Senie Kristian.

Tim campuran Indonesia ini sukses mengalahkan Thailand di partai final.

Sambo menjadi cabang olahraga penyumbang medali emas terbanyak untuk Indonesia pada hari ini, yakni tiga.

Dua emas sebelumnya didapat oleh Ridha Ridwan yang turun di kelas -80kg putri dan Fajar di nomor -57kg putra.

Setelah sambo, judo menjadi cabor penyumbang medali emas terbanyak kedua untuk Indonesia hari ini.

Total dua medali emas didapat dari judo atas nama Gede Soetama yang turun pada nomor -100 kg putra serta I Gede Wardana di kelas +100 kg putra.

Tujuh medali emas lain milik Indonesia hari ini didapat dari cabor yang berbeda.

Menembak mendapatkan medali emas keenamnya pada hari ini.

Medali emas itu didapat oleh Agus Damosarjito yang turun pada nomor Mixed Metallic Silhoutte Air Pistol.

Adapun tuan rumah Filipina masih memimpin klasemen medali SEA Games 2019. Filipina total meraih 176 medali dengan rincian 71 emas, 55 perak, dan 50 perunggu.

Sementara itu, Malaysia turun ke peringkat lima dengan raihan 28 emas, 20 perak, dan 29 perunggu.

Berikut klasemen perolehan medali negara peserta SEA Games 2018 hingga Jumat (6/12/2019) pukul 19.00 WIB:

Berikut daftar lengkap peraih medali emas Indonesia pada Jumat (6/12/2019) hingga pukul 18.30 WIB:

1. Dea Salsabila Putri (Pentathlon - Triathle Pantai Putri)
2. Agus Prayogo (Atletik - Marathon)
3. Aldila Sutjiadi (Tenis - Tunggal Putri)
4. Agus Damosarjito (Menembak - Mixed Metallic Silhoutte Air Pistol)
5. Maizir Ryondra ( Kayak - K1 1000m Putra)
6. Anwar Tarra/Yuda Firmansyah ( Kano - ganda 100m putra)
7. Gedhe Soetama (Judo -100kg Putra)
8. Fajar (Sambo -57kg Putra)
9. Ridha Ridwan (Sambo -80kg Putri)
10. I Gede Wardana (Judo +100kg Putra)
11. Ade Rachmawan, Mohammad Ashfiya, Gilang Ramadhan, Danangsyah Pribadi ( Voli Pantai Putra)
12. Desiana Safitri, Erik Gustam, Rio Bahari, dan Senie Kristian (Sambo - Campuran)

https://bola.kompas.com/read/2019/12/06/19320668/update-klasemen-sea-games-2019-indonesia-unggul-tipis-di-peringkat-2

Terkini Lainnya

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara LALIGA

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara LALIGA

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke