Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Crystal Palace Vs Liverpool, Klopp Cuek The Reds Menang di Menit Akhir

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengaku tidak masalah timnya terlalu sering meraih kemenangan dengan cara mencetak gol di menit akhir.

Terbaru, Liverpool harus menunggu hingga menit ke-85 untuk bisa mengalahkan Crystal Palace pada laga pekan ke-13 Liga Inggris, Sabtu (23/11/2019).

Roberto Firmino menjadi pahlawan Liverpool untuk bisa membawa pulang poin penuh dari Stadion Selhust Park.

Menurut Klopp, tidak ada laga yang mudah di Liga Inggris. Untuk itu, Klopp memaklumi anak asuhnya tidak bisa mengakhiri laga lebih cepat saat melawan Crystal Palace.

"Saya tidak masalah Liverpool tidak selalu tampil bagus. Kami tahu, Crystal Palace adalah lawan yang tidak mudah. Di laga seperti ini, anda harus siap bekerja keras untuk meraih hasil," kata Klopp dikutip dari BBC Sport.

"Kami tidak datang ke sini untuk menunjukkan kami adalah pencipta sepak bola, karena memang bukan. Kami memilki tugas (menang) untuk dilakukan dan saya berharap bisa terus berlanjut," ujar Klopp menambahkan.

Ini bukan pertama kalinya Liverpool meraih kemenangan dengan mencetak gol di pengujung babak kedua laga Liga Inggris.

Sebelum melawan Crystal Palace, Liverpool tercatat tiga kali meraih kemenangan berkat gol di 15 menit akhit laga.

Tiga kemenangan tersebut didapat saat melawan Aston Villa (gol kemenangan menit 90+4'), Tottenham (75') dan Leicester City (90+5').

Uniknya, tiga laga itu berakhir dengan skor identik 2-1 untuk kemenangan Liverpool.

Tidak hanya itu, satu-satunya hasil seri yang didapat Liverpool Liga Inggris musim ini juga karena gol menit akhir.

Hal itu terjadi pada pekan ke-9 Liga Inggris saat bermain imbang 1-1 melawan Manchester United akhir Oktober lalu.

Saat itu, Liverpool berhasil membawa pulang satu poin dari Stadion Old Trafford berkat gol Adam Lallana pada menit ke-85.

Tambahan tiga poin seusai melawan Crystal Palace membuat Liverpool kian kokoh di puncak klasemen.

Liverpool yang belum terkalahkan kini memimpin dengan koleksi 37 poin.

The Reds - julukan Liverpool - unggul enam angka dari Leicester City di urutan kedua dan sembilan poin dari Manchester City yang menepati peringkat ketiga.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/24/08400058/crystal-palace-vs-liverpool-klopp-cuek-the-reds-menang-di-menit-akhir

Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke