Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Christian Eriksen Tetap Ingin Hengkang dari Tottenham Hotspur

Christian Eriksen memang jadi komoditas panas yang tengah diincar klub papan atas Eropa pada bursa transfer musim panas lalu.

Hal itu ditambah dengan fakta bahwa Christian Eriksen tidak memperpanjang kontraknya yang bakal habis pada bulan Juni 2020.

Artinya Tottenham hanya punya waktu hingga bursa transfer musim dingin nanti jika tidak ingin pemain berharga mereka pergi secara cuma-cuma.

Keinginan gelandang asal Denmark tersebut pergi dari Tottenham tengah dinanti oleh sejumlah klub besar Eropa.

Belum lagi penampilan inkonsisten yang tengah dialami Tottenham di Liga Inggris semakin menguatkan Eriksen untuk segera angkat kaki.

Dilansir BolaSport dari Daily Mail (23/11/2019), meski Jose Mourinho ditunjuk sebagai nakhoda baru The Lilywhites, tekad Eriksen untuk pergi tetap tinggi.

Kondisi tersebut ditambah dengan komentar kontroversial dari Jose Mourinho yang mempersilahkan sang pemain untuk segera pergi.

"Kami berani menjual Robben ke Real Madrid. Chelsea saat itu tidak ingin atau tidak butuh uang. Tetapi Robben sudah tidak lagi mau bertahan dan ingin pergi," kata Mourinho.

"Sangat sulit bekerja dan mempertahankan pemain yang sudah tidak bahagia di tim karena memiliki mimpi di tempat lain," ujar pelatih asal Portugal ini menambahkan.

Lebih lanjut, Mourinho menilai kasus Eriksen ini sama seperti Arjen Robben yang ingin pindah dari Chelsea ke Real Madrid.

Laporan dari Corriere dello Sport menyebut Juventus bersiap untuk melakukan kontak dengan Tottenham ketika bursa transfer musim dingin dibuka.

Tottenham tidak ingin melepas Eriksen secara cuma-cuma pada musim panas 2020.

Mereka lebih memilih menjual Eriksen dengan harga rendah ketimbang melepas gratis ke klub lain.

Selain Juventus, Manchester United dan Real Madrid juga turut meminati servis eks gelandang serang Ajax Amsterdam tersebut. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

https://bola.kompas.com/read/2019/11/23/13000058/christian-eriksen-tetap-ingin-hengkang-dari-tottenham-hotspur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke