Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Menarik Liverpool Vs Man City, Stadion Anfield Kian Angker

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Ada lima statistik menarik dari pertandingan Liverpool vs Manchester City di Stadion Anfield, Minggu (10/11/2019). 

Pertandingan Liverpool vs Manchester City dalam lanjutan pekan ke-12 Premier League - kasta teratas Liga Inggris itu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tuan rumah. 

Kemenangan ini memperkuat anggapan bahwa Stadion Anfield kembali angker untuk lawan-lawan Liverpool.

Tiga gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Fabinho pada menit keenam, Mohamed Salah (13') dan Sadio Mane (51'). Adapun satu gol balasan Man City dicetak oleh Bernardo Silva pada menit ke-78.

Berkat hasil Liga Inggris ini, Liverpool mengulang kesuksesan 34 tahun lalu yakni 13 kemenangan kandang beruntun di Premier League.

Hal itu pernah dilakukan Liverpool pada tahun 1972 (21 laga) dan terakhir 1985.

Selain itu, Liverpool juga memperpanjang rekor tak terkalahkan di kandang pada laga Liga Inggris menjadi 46. Terakhir kali Liverpool kalah di Stadion Anfield pada laga Liga Inggris adalah April 2017 lalu.

""Kami sebenarnya memulai laga dengan baik. Kami menunjukkan keberanian bermain yang luar biasa," kata Guardiola dikutip dari situs web BBC Sport.

"Selamat untuk Liverpool. Mereka mencetak tiga gol dan kami hanya satu. Liverpool adalah juara Eropa dan Stadion Anfield adalah tempat paling sulit untuk didatangi," ujar Guardiola menambahkan.

Kemenangan ini membuat posisi Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris semakin kokoh.

Liverpool memimpin dengan koleksi 34 poin dan unggul sembilan angka dari Man City di urutan keempat.

Berikut lima fakta menarik seusai laga Liverpool vs Man City:

4 - Pep Guardiola sudah merasakan empat kekalahan kala mendampingi timnya bertandang ke Stadion Anfield di semua kompetisi. Jumlah itu lebih banyak dari stadion lain yang pernah dikunjungi Guardiola sebagai pelatih.

0 - Sergio Aguero kembali gagal mencetak gol di Stadion Anfield pada laga Liga Inggris. Sejauh ini, Aguero sudah bermain sebanyak 8 laga Liga Inggris (601 menit) dan hanya mampu menciptakan empat tembakan tepat sasaran.

234 - Liverpool tidak pernah kalah dalam 234 laga ketika unggul dua gol atau lebih kala bermain di Stadion Anfield. Rincian dari jumlah itu adalah imbang lima kali dan 228 menang (termasuk melawan Man City kali ini).

8 - Juergen Klopp masih menjadi pelatih yang paling sering mengalahkan Pep Guardiola. Kini Klopp sudah mengantongi delapan kemenangan (kombinasi Liverpool dan Borussia Dortmund) atas Guardiola.

52 - Mohamed Salah kini mengoleksi 38 gol dan 14 asis hanya dari 44 laga Liga Inggris yang dimainkan di Stadion Andield.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/11/06000038/5-fakta-menarik-liverpool-vs-man-city-stadion-anfield-kian-angker

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke