Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Vs Man City, De Bruyne Tak Peduli Rekor Buruk Timnya

KOMPAS.com - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne, tidak peduli dengan rekor buruk timnya di markas Liverpool, Stadion Anfield.

Pekan ke-12 English Premier League - kasta tertinggi Liga Inggris - musim 2019-2020 akan dihiasi laga Super Sunday antara Liverpool vs Manchester City.

Pertandingan Liverpool vs Manchester City akan dihelat di Stadion Anfield, Minggu (10/11/2019) malam WIB.

Jelang laga tersebut, The Citizens - julukan Man City - dinaungi rekor buruk.

Sejak Boxing Day 1981, Man City baru menang satu kali di Anfield, itu pun pada 2003.

Menanggapi rekor tersebut, De Bruyne mengatakan bahwa ia tak peduli.

"Saya tidak peduli," ucap pemain timnas Belgia itu jelang laga Liverpool vs Man City seperti dilansir Sky Sports.

"Begitu banyak keadaan yang akan menentukan hasil sebuah laga. Apa yang bisa pemain lakukan dengan statistik seperti itu," ucap De Bruyne.

Lebih lanjut, De Bruyne mengutarakan bahwa timnya sudah siap untuk laga kontra Liverpool.

"Ini sebuah pertandingan yang tidak biasa. Kami tahu ini laga yang besar, Liverpool di depan. Kami akan fokus, recovery, dan siap untuk laga Minggu," tutur mantan gelandang Chelsea itu.

De Bruyne juga mengaku tidak sabar bermain di Anfield.

"Para pemain profesional ingin bermain di depan 50, 60, 70, hingga 80 ribu orang dan ini membuat mereka dihargai," ujarnya.

Laga Liverpool vs Man City merupakan duel dua tim yang sedang berebut puncak klasemen Liga Inggris 2019-2020.

The Reds - julukan Liverpool - sedang memuncaki klasemen dengan raihan 31 poin.

Man City menguntit di posisi kedua dengan koleksi 25 poin.

Sementara itu, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menargetkan kemenangan pada laga kontra Man City demi menjaga rekor sempurna di kandang musim ini.

"Bagi saya, ini pertandingan yang 100 persen kami ingin menang," kata Klopp.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/09/09300058/liverpool-vs-man-city-de-bruyne-tak-peduli-rekor-buruk-timnya

Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke