Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persela Vs Barito, Djanur Ungkap Rahasia Sukses Curi Poin

Dalam laga Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (4/11/2019) malam, kedua tim bermain imbang 0-0.

Dengan demikian, Barito Putera berhak membawa pulang satu poin dari laga yang sulit tersebut. Ini sesuai target mereka agar bisa aman dari jeratan degradasi.

"Kami dapat 1 poin dari pertandingan yang sangat berat malam ini. Saya pikir ini hal yang harus kami syukuri," ujar Djanur, sapaan sang pelatih, selepas pertandingan.

Mantan arsitek Persib Bandung dan Persebaya Surabaya ini pun membeberkan kunci sukses Barito Putera menahan laju tim Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, yang bermain di hadapan suporter setianya.

"Kami beri apresiasi kepada pemain, terutama lini belakang yang bermain disiplin. Jujur, kami dalam tekanan sejak awal, apalagi babak kedua," ujar Djanur.

"Tetapi kami disiplin dan bisa menghalau serangan Persela yang bergelombang."

Djanur juga mengatakan, raihan satu poin dari markas Persela sudah sesuai dengan target yang ditetapkan.

Sebab, tambahan poin berguna bagi Barito Putera untuk tetap menjaga posisi dari ancaman zona merah.

"Ini tambahan satu poin yang sangat penting, karena Persela menjadi saingan kami di papan bawah, sehingga 1 poin dari rival saya pikir cukup berarti," tutur dia.

"Selain itu, sebelumnya saya tidak pernah dapat poin dari sini dan alhamdulillah terpecahkan walau hanya 1 poin," kata Djanur.

Tambahan satu poin dari Lamongan, membuat Barito Putera tetap menempati peringkat ke-12. Mereka mengumpulkan total 30 poin dari 27 pertandingan.

Senentara itu, Persela tetap berkubang di zona degradasi. Mereka ada di peringkat ke-16 atas posisi teratas zona merah dengan koleksi 25 poin.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/05/10210068/persela-vs-barito-djanur-ungkap-rahasia-sukses-curi-poin

Terkini Lainnya

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Liga Inggris
Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Motogp
PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke