Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Conor McGregor Terlibat Adu Mulut dengan Ayah Khabib Nurmagomedov

Conor McGregor seperti masih mempunyai dendam lama yang harus dia tuntaskan dengan Khabib Nurmagomedov.

Tak pelak McGregor sering melakukan tindakan kontroversial dan sering memancing emosi banyak pihak yang terkait.

Demi bisa bertarung ulang dengan Khabib, segala cara dia lakukan untuk mendapatkan perhatian petarung berjulukan The Eagle tersebut.

Salah satu yang paling kentara ketika pada Kamis (24/10/2019), Conor McGregor terlibat adu argumen dengan ayah Khabib yakni Abdulmanap.

Petarung asal Irlandia itu menancing emosi ayah Khabib dengan melontarkan kalimat yang menyulut emosi orang Dagestan, Rusia, tempat kelahiran Khabib Nurmagomedov.

Dilansir dari Metro, Conor McGregor lantas memancing emosi dengan menunjukkan kalimat tak menyenangkan soal Dagestan.

"Saya tidak akan pergi ke Dagestan untuk mengambil sesuatu dan itu adalah kenyataan," tutur McGregor sembali mengarahkan penghinaan pada ayah Khabib dengan menyebutnya sebagai pengecut.

Abdulmanap menjawab hinaan McGregor pada Dagestan dengan membuat sebuah rencana terkait pertarungan.

Namun, bukan dengan Khabib, Abdulmanap menawarkan pertarungan Conor McGregor dengan anak didiknya yang tumbuh bersama Khabib, Islam Makhachev.

"Berikan Conor kepada Islam Makhachev. Saya punya rencana berbeda untuk apa yang harus dilakukan dengannya," tulis Abdulmanap di media sosial.

Sementara itu, McGregor yang mengetahui rencana pertarungan yang diutarakan Manap, mengakui tak tertarik.

“Saya menghormati metode latihanmu dan apa yang telah anda lakukan. Namun, saya menertawakan 'bocah pengangkut air' dan tim ahli gizi Islam Makhachev sebagai seorang lawan,” ujar McGregor.

“Saya tidak terlibat dalam pertarungan olahraga dengan penipu steroid. Itu adalah milikmu, saya sudah mendapatkan anak tertua Anda," tulis McGregor di twitter.

Meski tak menyebut nama, McGregor tampak mengarah ke Khabib karena menyebut-nyebut soal Dagestan.

McGregor membicarakan terkait pertarungan ulang di Moskwa yang ingin dilakukannya dengan Khabib.

Namun, hal itu tak terlaksana karena Khabib tampak enggan menanggapi keinginan McGregor tersebut. (Ananda Lathifah Rozalina)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/29/05400008/conor-mcgregor-terlibat-adu-mulut-dengan-ayah-khabib-nurmagomedov

Terkini Lainnya

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Persib Pajang Trofi Liga 1 2023-2024, Bobotoh Bisa Berfoto Langsung

Liga Indonesia
Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Jose Mourinho Resmi Latih Fenerbahce: Seragam Ini Kulit Saya

Internasional
Apriyani/Fadia Ingin 'Menabung' di Indonesia Open 2024

Apriyani/Fadia Ingin "Menabung" di Indonesia Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke