Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

GP Spanyol dan Catalunya Jadi Titik Balik Marquez Juarai MotoGP

Marc Marquez telah mengukuhkan diri sebagai pebalap terbaik di kelas MotoGP 2019 seusai finis pertama di GP Thailand pada Minggu (6/10/2019) yang lalu.

Pebalap asal Spanyol itu mengaku seusai menjuarai dua seri yang berada di tanah Matador, dia semakin termotivasi untuk menjadi pebalap terbaik.

Merefleksikan kesuksesan gelar MotoGP 2019, Marquez merasa kemenangannya pada GP Spanyol sangat penting karena dia sempat gagal finis pada GP Amerika Serikat.

Saat itu, kemenangan tersebut membuat pebalap berusia 26 tahun itu unggul dalam klasemen dengan satu poin di depan pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins.

Sejak itu, Marquez mempertahankan posisinya di puncak klasemen hingga akhirnya mengunci gelar juara dunia pada MotoGP Thailand 2019, 6 Oktober lalu.

"Kami mengincar Jerez setelah kesalahan di Austin. Kala itu, kami menang dengan cara yang sama seperti yang kami inginkan untuk menang di Austin," kata Marquez dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Ada 25 poin, tetapi Anda menunjukkan kepada pesaing Anda bahwa kepercayaan diri, keinginan, dan mentalitas yang kami miliki tetap sama," ucap Marquez.

Marquez juga mengaku over pede saat memimpin balapan MotGP Amerika Serikat yang menjadi satu-satunya balapan yang tidak memberikan poin baginya.

"Kelebihan rasa percaya diri membuat kesalahan bisa datang. Itu terjadi dalam balapan yang paling tidak kami duga yaitu di Austin," ujar Marquez.

"Saya terlalu santai sehingga jatuh. Itulah mengapa Anda harus selalu fokus sepenuhnya, Anda tidak bisa bingung, dan Anda harus belajar dari kesalahan," tutur pebalap berusia 26 tahun tersebut.

Selain dari gelar dunia untuk pebalap, MotoGP juga memberikan trofi bagi juara dunia kategori tim terbaik dan konstruktor.

Oleh karena itu, Marquez akan coba tetap tampil trengginas pada seri balap MotoGP Jepang di Twin Ring Motegi, 11-13 Oktober mendatang. (Delia Mustikasari)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/11/09400078/gp-spanyol-dan-catalunya-jadi-titik-balik-marquez-juarai-motogp

Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke