Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sesi Latihan Bebas MotoGP Thailand, Marquez Sempat Terjatuh

KOMPAS.com – Kandidat juara MotoGP 2019, Marc Marquez, mengalami insiden terjatuh pada sesi latihan bebas atau free practice  pertama (FP1) MotoGP Thailand.

Dalam sesi latihan bebas MotoGP Thailand yang digelar pada Jumat (4/10/2019) WIB, pebalap pabrikan Yamaha Maverick Vinales keluar sebagai yang tercepat.

Maverick Vinales mencatatkan waktu tercepat dalam satu putaran, yaitu 1 menit 30,979 detik dalam sesi yang digelar selama 45 menit.

Fabio Quartararo dan Marc Marquez menjadi pebalap tercepat kedua dan ketiga di bekalang Vinales.

Pada sesi latihan, Marquez langsung menggebrak dengan mencetak putaran tercepat 1 menit 33,113 detik yang dipertajam menjadi 1 menit 31,792 detik.

Tak lama berselang, insiden dialami pebalap Yamaha Tech 3 Miguel Oliveira di tikungan 7. Oliveira dapat berjalan setelah insiden tersebut.

Marquez menajamkan putaran terbaiknya menjadi 1 menit 31,698 detik ketika memasuki 5 menit sesi berjalan.

Catatan putaran yang dibuat Marquez kembali dipertajam menjadi 1 menit 31,187 detik.

Hingga sesi menyisakan 26 menit, belum ada pembalap lain yang menggeser posisi Marquez sebagai pembalap tercepat.

Sementara itu, Valentino Rossi berada di posisi kedua pebalap tercepat ketika sesi tersisa sekitar 20 menit.

Marquez masih menjadi pebalap tercepat ketika sesi tersisa sekitar 10 menit.

Namun, insiden dialami Marquez ketika memasuki 40 menit sesi berjalan di tikungan 7. Marquez terjatuh dan sempat berlutut menahan sakit setelah insiden tersebut.

Quartararo selanjutnya menajamkan putaran terbaik Marquez menjadi 1 menit 31,170 detik ketika sesi tersisa sekitar 1 menit.

Vinales kemudian mencatatkan waktu terbaik jelang akhir sesi latihan dan menempatkannya di posisi pertama. (Delia Mustikasari)

Para pebalap MotoGP akan kembali ke lintasan untuk menjalani sesi latihan bebas kedua (FP2), mulai pukul 14.00 WIB.

Berikut hasil latihan bebas pertama (FP1) MotoGP Thailand 2019.

Pos  Pebalap          Tim
1 Maverick Viñales Monster Yamaha (YZR-M1)
2 Fabio Quartararo Petronas Yamaha (YZR-M1)*
3 Marc Marquez Repsol Honda (RC213V)
4 Andrea Dovizioso Ducati Team (GP19)
5 Jack Miller Pramac Ducati (GP19)
6 Valentino Rossi Monster Yamaha (YZR-M1)
7 Franco Morbidelli Petronas Yamaha (YZR-M1)
8 Danilo Petrucci Ducati Team (GP19)
9 Joan Mir Suzuki Ecstar (GSX-RR)*
10 Francesco Bagnaia Pramac Ducati (GP18)*
11 Alex Rins Suzuki Ecstar (GSX-RR)
12 Aleix Espargaro Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
13 Pol Espargaro Red Bull KTM Factory (RC16)
14 Takaaki Nakagami LCR Honda (RC213V)
15 Andrea Iannone Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
16 Tito Rabat Reale Avintia Ducati (GP18)
17 Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 (RC16)*
18 Cal Crutchlow LCR Honda (RC213V)
19 Jorge Lorenzo Repsol Honda (RC213V)
20 Mika Kallio Red Bull KTM Factory (RC16)
21 Hafizh Syahrin Red Bull KTM Tech3 (RC16)
22 Karel Abraham Reale Avintia Ducati (GP18)

* Rookie.

Rekor MotoGP di Buriram
Putaran Terbaik:
Marc Marquez SPA Honda 1m 30.031s (2018)
Fastest race lap:
Marc Marquez SPA Honda 1m 31.471s (2018)

https://bola.kompas.com/read/2019/10/04/11400098/sesi-latihan-bebas-motogp-thailand-marquez-sempat-terjatuh

Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke