Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masalah Kaki dan Pinggang Buat Anthony Kalah di Babak Kedua Korea Open

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengungkapkan kendala yang membuatnya kalah di babak kedua Korea Open 2019.

Anthony gagal melaju ke perempat final karena dikalahkan pebulu tangkis Denmark, Jan O Jorgensen, dengan skor 21-17, 16-21, 13-21.

Meski sempat memenangi gim pertama, pebulu tangkis peringkat kedelapan dunia itu akhirnya menyerah setelah bertanding selama 58 menit di Incheon Airport Skydome, Kamis (26/9/2019).

Seusai laga, Anthony pun mengakui bahwa penampilannya tidak sempurna pada pertandingan kali ini,

Anthony menjelaskan bahwa pergerakannya terganggu karena menahan rasa sakit pada kaki dan pinggangnya.

Rasa sakit tersebut sebenarnya telah merecoki Anthony sejak bertanding di semifinal China Open 2019, pekan lalu.

Akan tetapi, dia masih terus mencoba bertahan hingga babak kedua Korea Open 2019.

“Tipe permainan Jan sama dengan Antonsen yang banyak drive terus tarik ke belakang. Gim pertama saya masih bisa mengatasi," kata Anthony, dilansir dari Badminton Indonesia.

"Tapi pas gim kedua, tadi saya agak terkendala juga sama masalah di kaki dan pinggang. Seperti agak ketarik."

"Sebenarnya sudah mulai terasa dari semifinal China Open kemarin, tapi masih saya tahan-tahan terus. Untuk tadi di gim kedua, pas harus ambil bola agak jauh makin kerasa sakitnya,” tutur Anthony menjelaskan.

Anthony mengatakan bahwa dirinya sempat berhasil mengatasi rasa sakit di kaki dan pinggangnya saat melakoni babak pertama Korea Open 2019, Rabu (25/9/2019),

Namun, rasa sakit di kaki dan pinggang Anthony menjadi semakin parah di pertandingan hari ini.

“Waktu kemarin babak pertama juga lumayan kerasa. Tapi, saya cari cara buat mengatasinya. Awalnya agak jarem di kaki terus naik kerasa ke pinggang. Jadi pergerakan saya tadi terbatas,” tambahnya lagi.

Anthony pun berencana melakukan pemeriksaan terhadap kondisi kaki dan pinggangnya sepulang dari Korea.

Dia berharap bisa menjalani recovery dengan cepat sehingga bisa pulih sebelum turnamen berikutnya.

“Setelah main ini mau langsung dicek, karena sakitnya sudah beberapa hari enggak sembuh. Kalau jarem biasa, harusnya enggak selama ini. Semoga bisa cepat recovery lagi dan bisa pulih sebelum turnamen berikutnya,” kata Anthony.

Setelah Korea Open 2019, Anthony akan bertanding di Denmark Open 2019 dan French Open 2019, Oktober nanti.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/26/16000078/masalah-kaki-dan-pinggang-buat-anthony-kalah-di-babak-kedua-korea-open

Terkini Lainnya

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke