Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga Champions PSG Vs Real Madrid, Tuchel Ingin Hapus Kenangan Buruk

KOMPAS.com – Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Thomas Tuchel, menginstruksikan anak asuhnya untuk tampil lebih agresif melawan Real Madrid dan segera melupakan kenangan buruk Liga Champions musim lalu.

PSG akan menjamu Real Madrid di Parc des Princes pada matchday pertama penyisihan Grup A Liga Champions 2019, Rabu (18/9/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Menjelang laga tersebut, PSG dihantui kenangan buruk musim lalu ketika mereka tersingkir secara tragis.

Langkah PSG terhenti pada babak 16 besar Liga Champions 2018-19. Langkah mereka dijegal raksasa Liga Inggris, Manchester United.

PSG tersingkir karena kalah gol tandang. Padahal, mereka menjamu Man United dengan omdal kemenangan 2-0 di Old Trafford pada leg pertama.

Ketika menjamu The Red Devils, julukan Man United, PSG kalah 1-3. Ini membuat mereka kalah agresivitas gol meski agregat imbang 3-3.

Kali ini, PSG mencoba untuk lebih fokus kala menjamu Real Madrid.

Pelatih PSG, Thomas Tuchel, menginginkan skuadnya melupakan kenangan pahit tersebut. Dia berharap pasukannya fokus untuk menatap masa depan.

"Itu fase yang sangat panjang dan sulit setelah kekalahan. Kami tidak puas sama sekali, tetapi juga perlu untuk melupakan dan melihat ke depan,” kata Tuchel dikutp dari AS.

"Saya tidak ingin terlalu pasif. Real Madrid juga akan menguasai bola. Mereka sangat kuat, berani, mereka telah menang berkali-kali di Liga Champions,” lanjut pelatih asal Jerman tersebut.

Tuchel, yang digaet PSG pada Juli 2018, ingin pasukannya terus memberikan tekanan kepada raksasa Liga Spanyol tersebut.

Dengan demikian, Real Madrid tidak bisa mengembangkan permainan.

Mantan pelatih Borussia Dortmud ini juga berkomentar terkait keputusan Neymar yang tetap bersama PSG meski sepanjang musim panas dia dikabarkan akan hengkang.

Tuchel menegaskan bahwa Neymar tidak memiliki masalah apapun dengan klub dan dia masih betah untuk tinggal lebih lama bersama PSG.

"Antara aku dan Neymar, semuanya jelas. Dia adalah pemain kami. Tidak pernah ada masalah antara saya dan pemain saya," ungkap Tuchel.

Namun dalam laga nanti, PSG tak bisa tampil dengan kekuatan terbaik. Lini serang mereka tanpa trio MNC (Mbappe, Neymar, Cavani)

Sementara itu Kylian Mbappe dan Edinson Cavani masih diragukan untuk tampil akibat cedera serius yang mereka derita dalam liga domestik.

Keduanya mendapatkan cedera saat berhasil mengalahkan Toulouse dengan skor telak 4-0 pada dua pekan lalu Ligue 1, kompetisi kasta tertinggi Liga Perancis.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/18/11020098/liga-champions-psg-vs-real-madrid-tuchel-ingin-hapus-kenangan-buruk-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke