Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nadal Singkirkan Penakluk Federer di US Open Tahun Lalu

KOMPAS.com - Satu tahun lalu, petenis asal Australia, John Millman, berhasil mempermalukan petenis nomor 3 dunia saat ini, Roger Federer, di babak keempat US Open.

Namun, Rafael Nadal berhasil menghindari nasib sama di US Open tahun ini. Petenis ranking ke-2 dunia itu menang mudah melawan Millman dalam duel tiga set langsung pada babak pertama US Open 2019 di Arthur Ashe Stadium, Rabu (28/8/2019).

Nadal menyapu bersih tiga set tersebut dengan skor 6-3, 6-2, 6-2 selama 127 menit.

Hal ini membuat Nadal mampu menjaga rekor kemenangan di babak pertama Grand Slam US Open.

Dirinya selalu menang di 15 pertandingan babak pertama US Open.

"Saya sangat senang dengan kemenangan ini dan kembali ke New York," ungkap Nadal dikutip dari laman resmi ATP.

Meski menang mudah, pemain berkebangsaan Spanyol ini belum merasa puas dengan performanya.

"Pertandingan pertama selalu baru. Meski saya sudah bermain di sini berkali-kali, awalan itu tidak mudah. Servisnya bekerja dengan baik malam ini dan meski backhand saya tidak sebagus biasanya, saya sangat senang," tambahnya.

Pada pertandingan selanjutnya, Nadal akan berjumpa kembali dengan petenis asal Australia.

Pemain 33 tahun ini harus menaklukan Thanasi Kokkinakis di babak 32 besar.

Kokkinakis sebelumnya menang dalam pertarungan empat set melawan Ilya Ivashka dengan skor 6-3, 7-6(8), 6-7(4), 6-2.

Meski di atas kertas rangking Nadal jauh dari Kokkunakis yang berada di urutan ke-203 dunia itu, petenis bertangan kidal itu tak ingin meremehkan lawannya.

"Ketika Anda memulai turnamen, Anda memiliki lawan yang sulit di depan. Anda harus memberi perlawanan di lapangan dan respek kepada setiap lawan," kata Nadal.

"Saya berdiri di lapangan hari ini melawan lawan yang tangguh, dan harus bermain bagus untuk menang. Jika Anda bermain buruk, Anda bisa kalah," tandasnya.

Sementara itu, hasil mengejutkan diciptakan dari pertandingan antara unggulan ke empat US Open 2019, Dominic Thiem kontra Thomas Fabbiano.

Dominic Thiem harus tersingkir di babak pertama setelah kalah dari pemain asal Austria dengan skor 4-6, 6-3, 3-6, 2-6.

Di pertandingan lainnya, unggulan kelima Alexander Zverev harus bekerja ekstra keras untuk melewati babak pertama. Dirinya dipaksa bermain lima set melawan Radu Albot sebelum akhirnya menang 6-1, 6-3, 3-6, 4-6, 6-2.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/28/11502168/nadal-singkirkan-penakluk-federer-di-us-open-tahun-lalu

Terkini Lainnya

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara LALIGA

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara LALIGA

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke