Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pra-Piala Dunia, Pemain Timnas Diminta Tinggalkan Klub Selama 12 Hari

JAKARTA, KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan menjalani dua laga penyisihan Pra-Piala Dunia 2022 pada awal September mendatang.

Namun, para pemain yang dipanggil masuk timnas sudah harus meninggalkan klub sejak 21 Agustus.

Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram Persebaya Surabaya, Sabtu (17/8/2019).

Unggahan tersebut menyertakan surat dari PSSI per tanggal 14 Agustus.

Suratnya berisi pemberitahuan bahwa akan ada pemusatan latihan di Bogor yang dimulai sejak 21 Agustus.

Bila digabung dengan waktu pertandingan, para pemain tersebut akan meninggalkan klub selama 12 hari.

Timnas Indonesia akan menjalani dua laga kandang pada dua pertandingan awal Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Kedua pertandingan akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Kedua pertandingan tersebut masing-masing melawan Malaysia pada 5 September dan Thailand pada 10 September.

Untuk Persebaya, ada tiga pemain klub tersebut yang dipanggil ke timnas. Mereka adalah Irfan Jaya, Otavio Dutra, dan Hansamu Yama.

Dengan demikian, besar kemungkinan ketiganya tak akan bermain saat Persebaya menjalani laga pekan ke-15 melawan Persija Jakarta, Sabtu (24/8/2019).

Laga Persebaya vs Persija akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Dari Persija sendiri, hanya ada satu pemain yang dipanggil ke timnas, yakni
Andritany Ardhiyasa.

Total ada 24 pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia.

Pelatih Simon McMenemy menyatakan, pemain yang dipanggil ke pemusatan latihan merupakan pemain yang mampu menjadi role model.

Mereka juga dinilai sebagai pemain yang memiliki pengetahuan taktik yang dan formasi yang baik.

"Tentu kami berharap seorang pemain juga memiliki pengetahuan taktik yang baik sehingga mampu bermain dalam formasi yang berbeda dan juga posisi yang berbeda," kata McMenemy dikutip dari laman PSSI.

Lebih lanjut, McMenemy berharap timnas Indonesia mendapat dukungan penuh suporter pada dua laga kandang timnas.

"Saya pernah menjadi pelatih asing yang bermain di GBK melawan Indonesia, perasaan ketika keluar dari lorong sungguh luar biasa, atmosfer langsung memberikan efek," ujar mantan pelatih timnas Filipina ini.

"Kita tidak bisa berharap bisa menang, hanya dengan kemampuan kita sendiri, kami butuh dukungan dari para supporter. Tanggung jawab bersama untuk bisa menang dalam dua pertandingan awal," kata pria Skotlandia ini.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/17/15473408/pra-piala-dunia-pemain-timnas-diminta-tinggalkan-klub-selama-12-hari

Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke