Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Hasil Piala Super Eropa, Liverpool Vs Chelsea, The Reds Menang 2-1

KOMPAS.COM - Piala Super Eropa 2019 bakal menyajikan pertandingan seru antara Liverpool vs Chelsea, Rabu (14/8/2019).

Pertandingan Liverpool vs Chelsea akan digelar di Vodafone Park, Istanbul, dengan jadwal pertandingan, Kamis (15/8/2019) pukul 02.00 WIB.

UEFA Super Cup alias Piala Super Eropa mempertemukan juara Liga Champions dan juara Liga Europa musim sebelumnya.

Liverpool berstatus juara Liga Champions 2018-2019 seusai mengalahkan Tottenham Hotspur pada laga final. 

Beberapa hari sebelumnya, Chelsea menobatkan diri menjadi juara Liga Europa seusai menaklukkan Arsenal.

Pada laga nanti, Liverpool diunggulkan sebagai juara.

Hal itu lantaran Liverpool sudah solid dibanding Chelsea yang terlihat masih menemukan bentuk permainan di bawah kendali Frank Lampard.

The Blues - julukan Chelsea - baru saja menelan kekalahan telak dari Manchester United dengan skor 0-4 pada pertandingan pertama Liga Inggris.

Kekalahan tersebut sekaligus mencoreng debut Frank Lampard.

Sementara Liverpool langsung "ngegas" pada pekan pertama.

The Reds - julukan Liverpool - menang 4-1 atas Norwich City.

Atas dasar itulah, sejumlah media menjagokan Liverpool menjadi juara.

Thehardtackle.com, misalnya, menyebut Liverpool akan menang dengan skor 3-1.

Media tersebut memprediksi Mohamed Salah dan Roberto Firmino akan memiliki peran penting membawa Liverpool meraih kemenangan.

Dengan begitu, Liverpool akan sejajar dengan Real Madrid yang sudah menjuarai Piala Super Eropa sebanyak 4 kali.

Gelar paling banyak masih dipegang Barcelona dan AC Milan yakni sebanyak 5 gelar.

Media footaball.london juga memprediksi Liverpool akan menang

Mereka melakukan prediksi kewat game FIFA 19. Media tersebut tidak mengatur pemain yang diturunkan.

Mereka hanya memilih tim, kemudia kedua tim tersebut secara otomatis bertanding sendiri.

Hasilnya, Liverpool berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1.

Terlepas dari itu, pelatih Liverpool, Juergen Kloop, enggan timnya disebut favorit.

"Sejujurnya saya tidak tahu, bahwa semua orang mengharapkan kami menang, sejauh ini kami menghindari informasi semacam itu hingga Anda memberi tahu saya," kata Klopp.

"Bahwa apa yang dipikirkan oleh orang-orang tentang kami, itu tidak penting. Kami sadar dan sangat menghormati Chelsea sebagai lawan," ujarnya menambahkan.

Jadwal siaran langsung Piala Super Eropa 2019 antara Liverpool dan Chelsea ini akan ditayangkan oleh SCTV.

Berikut prediksi susunan pemain Liverpool vs Chelsea:

Liverpool (4-3-3): Adrian; Alexander-Arnold, Matip, van Dijk, Robertson; Henderson, Fabinho, Milner; Salah, Firmino, Mane

Chelsea (4-2-3-1): Kepa; Azpilicueta, Zouma, Christensen, Emerson; Kante, Jorginho; Pedro, Mount, Pulisic; Giroud

https://bola.kompas.com/read/2019/08/14/09203828/prediksi-hasil-piala-super-eropa-liverpool-vs-chelsea-the-reds-menang-2-1

Terkini Lainnya

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke