Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Madura United Vs PSS Sleman, Laskar Sape Kerrab Takluk di Kandang

KOMPAS.com - Madura United gagal meraup poin penuh saat menjalani laga lanjutan pekan ke-11 Liga 1 2019 melawan PSS Sleman.

Tampil di hadapan pendukung sendiri di Stadion Madura Gelora Ratu Pamelingan, Rabu (31/7/2019), Madura United takluk 0-1 dari PSS Sleman.

Gol semata wayang PSS dicetak oleh Irkham Zahrul Mila pada menit ke-63.

Jalannya pertandingan

Laga babak pertama berjalan cukup berimbang. Kedua tim bermain terbuka dan saling melancarkan serangan.

Peluang pertama didapatkan Madura United pada menit ke-18.

Wasit menghadiahi Madura United tendangan bebas tepat di depan kotak penalti PSS.

Greg yang maju sebagai algojo mengirim bola kepada Jaimerson Xavier.

Namun, penyelesaian akhir Jaime masih belum tepat sasaran.

Hingga memasuki menit ke-35, kedua tim sama-sama belum mendapat peluang bersih sehingga kedudukan masih sama kuat 0-0.

Pada menit ke-40, terjadi benturan antara Asep Berlian dengan Brian Ferreira.

Akibat benturan tersebut, Asep Berlian tidak dapat melanjutkan pertandingan dan digantikan oleh Slamet Nurcahyo.

Tidak adal gol yang tercipta hingga babak pertama berakhir.

Secara keseluruhan, Madura United unggul penguasaan bola sebesar 54 persen berbanding 46 milik PSS Sleman.

Akan tetapi, soal agresivitas, PSS lebih unggul karena bisa melepaskan 7 tembakan dengan 1 di antaranya mengarah ke gawang.

Sementara itu, Madura United hanya menghasilkan total 4 tembakan dan dua di antaranya tepat sasaran.

Pada babak kedua, Madura United masih memegang kendali permainan.

Slamet Nurcahyo nyaris membuka keunggulan Madura United pada menit ke-52.

Namun, sepakan kerasnya dari luar kotak penalti masih bisa diamankan kiper PSS, Ega Rizky.

Dua menit berselang, tembakan Andik Vermansah masih melambung di atas mistar gawang PSS.

Alih-alih mencetak gol, Madura United justru kebobolan pada menit ke-63.

Umpan terobosan Yevhen Bokhashvili diterima oleh Irkham Zahrul Mila.

Irkham masuk ke kotak penalti dan mengecoh Muhammad Ridho sebelum melesakkan bola ke gawang Madura United dengan kaki kirinya.

Skor sementara berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan PSS.

Setelah kebobolan satu gol, Madura United semakin rajin menyambangi kotak penalti PSS.

Namun, usaha yang dilakukan oleh Andik Vermansah, David Laly, dan Aleksandar Rakic masih membentur tembok kokoh yang dibangun PSS.

Pada menit ke-78, Madura United mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti PSS.

Namun, eksekusi yang dilakukan Aleksandar Rakic masih membentur pagar hidup PSS.

Laga memasuki menit ke-85, Madura United semakin gencar menggempur pertahanan PSS.

Alberto Goncalves hampir saja membobol gawang PSS pada menit ke-89.

Akan tetapi, sundulan penyerang timnas Indonesia itu hanya menyamping tipis di sisi kanan gawang PSS.

Tambahan waktu empat menit yang diberikan wasit tidak mampu dimanfaatkan Madura United untuk mencetak gol penyama kedudukan.

Laga Madura United vs PSS Sleman berakhir dengan skor 0-1.

Susunan pemain Madura United vs PSS Sleman

Madura United (4-3-3): 20- Muhammad Ridho, 26- Fachrudin Wahyudi Aryanto, 6- Andik Rendika Rama, 4- Asep Berlian (10- Slamet Nurcahyo 40'), 5- Jaimerson Da Silva Xavier; 22- Marckho Sandi Merauje (7- Engelberd Sani 83'), 35- Zulfiandi, 11- Greg Nwokolo (91- David Laly 45+3'); 90- Alberto Goncalves, 27- Andik Vermansah, 9- Aleksandar Rakic

Cadangan: 2- Guntur Ariyadi, 91- David Laly, 10- Slamet Nurcahyo, 88- Satria Tama Hardianto, 7- Engelberd Sani, 87- Gufroni Al Maruf, 23- Kadek Raditya Maheswara

Pelatih: Dejan Antonic

PSS Sleman (3-4-3): 21- Ega Rizky Pramana, 44- Ikhwan Ciptady 3- Bagus Nirwanto, 5- Asyraq Gufran Rachmadhan; 92- Dave Mustaine, 27- Irkham Zahrul Mila, 32- Brian Ferreira, 88- Guilherme Felipe De Castro; 69- Derry Rachmad Noor, 23- Arsyad Yugiantoro (15- Moh. Sidik Saimima 62'), 10- Yevhen Bokhashvili,

Cadangan: 18- Jajang Sukmara, 34- Try HAmdani Goentara, 8- Nerius Alom, 15- Moh. Sidik Saimima, 7- Ricky R Kambuaya, 14- Alfonso De La Cruz Calero

Pelatih: Seto Nurdiantoro

https://bola.kompas.com/read/2019/07/31/20392608/madura-united-vs-pss-sleman-laskar-sape-kerrab-takluk-di-kandang

Terkini Lainnya

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke