Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kartini Cup 2019, Radeka Angels Keluar sebagai Jawara

Radeka Angels menjadi juara setelah memenangi partai final pada Senin (15/7/2019) di Stadion Gongseng Cijantung, Jakarta. Mereka berhak menggondol trofi tersebut setelah mengalahkan Netic Ladies dengan skor tipis 1-0.

Kompetisi ini diikuti 10 tim yakni Raspati Ladies, Putri Siliwangi Sukabumi, Academy Hikari, MFA, DKI Jakarta, Radeka Angels, Putri Patriot Bekasi, Jaya Kencana Angels, Putri BMIFA dan Netic Ladies.

Delapan tahun sebelumnya, kompetisi ini mempunyai konsep futsal. Namun konsep tersebut kini telah berganti ke sepak bola.

Perubahan ini diprakarsai Barisan Penegak Indonesia Raya (Bapindra) yang bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Mereka berinisiasi memajukan sepak bola wanita di Indonesia.

Laga final Kartini Cup ke-9 ini mempertemukan dua tim dari Jawa Barat, Radeka Angels melawan Netic Ladies.

Radeka Angels keluar sebagai pemenang dan menjuarai kompetisi sepak bola wanita terbesar di Indonesia ini berkat kemenangan 1-0.

Gol disarangkan Radeka Angels pada menit ke-24. Penyerang nomor 11 memanfaatkan blunder kiper Netics Ladies.

"Hari ini menjadi pembuktian konsistensi kami dan alhamdulillah sekarang kami mencapai salah satu titik terbaik yaitu menjadi seorang juara," ujar pelatih Radeka Angels, Adi Kuswanto.

Pelatih asal Cileungsi ini berpendapat, keberhasilan Radeka Angels berkat tekad dan keinginan yang kuat dari para pemain dan pelatih.

"Saya berharap secara tim dan individu para pemain bisa tampil di Liga 1 wanita, liga yang sedang digembor-gemborkan," tutup sang pelatih.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/16/18405178/kartini-cup-2019-radeka-angels-keluar-sebagai-jawara

Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke