Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arema FC vs Perseru Badak Lampung, Tim Tuan Rumah Harus Bermain Cerdas

Hal itu lantaran Arema dari sisi recovery terpaut dua hari dibanding sang lawan.

Arema hanya memiliki dua hari efektif untuk mempersiapkan tim jelang laga melawan Perseru Badak Lampung.

Mereka baru tiba Malang dari lawatan ke kadang Semen Padang pada hari Sabtu (13/7/2019) yang lalu.

Sementara, kubu Perseru Badak Lampung punya waktu lebih panjang.

T.A Musafri dan kawan-kawan bahkan sudah tiba di Malang sejak hari Kamis (11//2019) yang lalu.

Mereka punya empat hari untuk mempersiapkan tim jelang berlaga di Stadion Kanjuruhan.

"Itu mungkin memang benar di atas kertas. Tapi, kemenangan yang kami raih dari Padang punya arti yang sangat penting, lebih penting dari istirahat selama dua hari," ucap pelatih Arema FC, Milomir Seslija.

"Saya selalu berkata, itu tergantung pada pemain sendiri. Kita tidak takut karena mereka punya waktu recovery lebih lama. Jika lawan bisa bermain dengan otot, maka kita bermain dengan otak. Itu kuncinya," tandas Milo.

Sementara itu, Milo menetapkan target meraih kemenangan di laga melawan Semen Padang.

Pasalnya, pelatih asal Bosnia tersebut tidak ingin anak asuhnya keluar dari jalur kemenangan yang sudah mereka ukir saat ini.

"Jika kami ingin tetap berada di jalur kemenangan ini, maka kita harus berjuang lebih keras dan itulah kunci dari sepak bola. Kami harus seperti itu, seperti yang sudah kami lakukan di Piala Presiden lalu," tandasnya.

Arema FC sedang dalam performa yang menanjak.

Pascakalah dari Tira Persikabo, Hamka Hamzah dan kolega dua kali meraih kemenangan yakni saat melawan Persipura Jayapura dan Semen Padang.

Jadwal Liga 1 hari ini 

Jadwal pertandingan pekan ke-9 Liga 1 2019 akan dimulai pada Selasa (16/7/2019).

Akan ada empat pertandingan Liga 1 2019 yang dimainkan dalam tiga waktu berbeda.

Selain lewat layar kaca, pertandingan-pertandingan tersebut juga bisa disaksikan secara live streaming.

Berikut adalah link live streaming untuk masing-masing pertandingan:

Persipura vs Madura United >>> Klik di sini

PS Tira Persikabo vs Persija Jakarta >>> Klik di sini 

Arema vs Badak Lampung >>> Klik di sini

Persib vs Kalteng Putra >>> Klik di sini

Indosiar 

O Channel 

 

https://bola.kompas.com/read/2019/07/16/12210088/arema-fc-vs-perseru-badak-lampung-tim-tuan-rumah-harus-bermain-cerdas-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke