Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persebaya Vs Persib, Bajul Ijo Pesta 4 Gol

KOMPAS.com - Laga super bigmatch pekan ke-7 Liga 1 2019 antara Persebaya vs Persib berakhir manis bagi tuan rumah. 

Bertanding di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (5/72019), Persebaya Surabaya berhasil mengalahkan tamunya, Persib bandung dengan skor telak 4-0.

Empat gol kemenangan Persebaya dihasilkan oleh hattrick Amido Balde (34', 44' dan 58'), dan Irfan Jaya (81'). 

Kedua tim bermain terbuka sejak awal pertandingan.

Persib yang bertindak sebagai tim tamu mendapat peluang pertama pada menit ke-5 melalui Rene Mihelic.

Namun, bola masih bisa ditepis oleh kiper Persebaya, Miswar Saputra.

Memasuki menit ke-15, Persebaya mulai mengambil kendali permainan.

Terus menyerang, tim Bajul Ijo akhirnya bisa membuka keunggulan pada menit ke-34.

Bola kiriman Muhammad Hidayat disambut tandukan Amido Balde yang tidak mampu dijangkau kiper Persib, Muhammad Natshir.

Lolos dari penjagaan Saepulloh Maulana dan Bojan Malisic, Amido Balde melepaskan tendangan menyusur tanah yang tidak bisa dihalau M. Natshir.

Unggul dua gol tidak membuat Persebaya mengendurkan serangan.

Alhasil, pada menit ke-58, Persebaya berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0.

Amido Balde benar-benar menjadi momok bagi pertahanan Persib.

Mantan pemain Celtic FC itu mencetak hattrick pada laga ini setelah memanfaatkan umpan jauh Irfan Jaya.

Esteban Vizcarra pun dimasukkan untuk menambah daya gedor tim Maung Bandung.

Alih-alih mencetak gol, gawang Persib justru kembali kebobolan pada menit ke-81.

Aksi solo run Irfan Jaya dikahiri dengan sepakan terukur yang tidak mampu dijangkau M. Natshir. Persebaya semakin menjauh 4-0. 

Namun, hingga wasit meniupkan peluit panjang babak kedua, Persib gagal mencetak satu gol pun. 

Pertandingan pun berakhir dengan skor 4-0 untuk Persebaya.

Susunan Pemain Persebaya vs Persib Bandung:

Persebaya Surabaya: 33- Miswar Saputra, 14- Ruben Sanadi, 2- Novan Setya Sasongko (22- Abu Rizal Maulana 87'), 5- Otavio Dutra, 29- Mokhamad Syaifuddin, 96- Muhammad Hidayat, 6- Misbakus Solikin, 27- Fandi Eko Utomo (12- Rendi Irwan Saputra 76'), 63- Manuchechr Dzhalilov, 41- Irfan Jaya (13- Rachmat Irianto 85'), 9- Amido Balde

Cadangan: 30- Imam Arief Fadilah, 44- Andri Muladi, 13- Rachmat Irianto, 6- Elisa Yahya Basna, 12- Rendi Irwan Saputra, 88- Muhmmad Alwi Slamat, 22- Abu Rizal Maulana

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Persib Bandung: 1- M Natshir, 3- Ardi Idrus, 22- Supardi Nasir, 4- Bojan Malisic, 6- Saepulloh Maulana, 77- Ghozali Siregar (71- Artur Gevorkyan 83'), 82- Rene Mihelic, 23- Kim Kurniawan (8- Gian Zola 62'), 13- Febri Hariyadi (9- Esteban Vizcarra 61'), 24- Hariono, 10- Ezechiel N'Douassel

Cadangan: 78- I Made Wirawan, 12- Henhen Herdiana, 16- Indra Mustafa, 8- Gian Zola, 11- Dedi Kusnandar, 9- Esteban Vizcarra, 71- Artur Gevorkyan

Pelatih: Robert Rene Alberts

https://bola.kompas.com/read/2019/07/05/20273088/persebaya-vs-persib-bajul-ijo-pesta-4-gol

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke