Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rossi Dituding Jadi Penyebab Takaaki Nakagami Jatuh di MotoGP Belanda

KOMPAS.com - Pebalap Jepang, Takaaki Nakagami, menyebut bahwa Valentino Rossi menjadi penyebab dia terseret dalam insiden MotoGP Belanda, Minggu (30/6/2019).

Nakagami gagal finis pada balapan di Sirkuit Assen akhir pekan lalu karena terjatuh pada lap kelima. Dia terseret dalam insiden yang juga melibatkan Valentino Rossi di tikungan kedelapan.

Akibat insiden itu, Nakagami dan Rossi sama-sama tidak bisa melanjutkan balapan. 

Setelah gagal di Belanda, Nakagami pun akhirnya buka suara terkait insiden yang menimpanya akhir pekan lalu.

Pebalap dari Idemitsu Honda Team Asia itu menjelaskan bahwa saat insiden itu terjadi, dirinya sedang bersaing dengan sejumlah pebalap untuk memperebutkan posisi papan tengah.

Awalnya, Nakagami berduel melawan Cal Crutchlow (LCR Honda), Jack Miller (Pramac Racing), dan Valentino Rossi.

Namun, ketika memasuki lap kelima, Nakagami mulai bersaing sengit dengan Rossi untuk memperebutkan posisi ke-10.

"Rossi mampu melewati saya di tikungan pertama dan saya mengambilnya kembali di tikungan kedua," kata Takaaki Nakagami dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Di tikungan kedelapan, dia mencoba kembali menyerang dengan mengambil sisi dalam tikungan."

"Saya melihat dia kehilangan kendali pada bagian ban depan. Saya pun tak punya waktu untuk menghindar. Dia terjatuh dan menyeret saya," katanya melanjutkan.

Meski terlibat kecelakaan yang cukup parah, Nakagami mengaku dirinya tak mengalami cedera serius.

Rekan setim Cal Crutchlow itu pun bertekad untuk segera pulih dan mengikuti seri selanjutnya pada akhir pekan ini.

"Saya tak tahu berapa lama saya akan pulih, tetapi saya tak sabar menghadapi balapan di Sachsenring," kata Takaaki Nakagami memungkasi.

Setelah menyambangi Belanda, MotoGP 2019 bakal memasuki seri kesepuluh pada akhir pekan ini di Jerman.

MotoGP Jerman 2019 dijadwalkan berlangsung di Sachsenring pada 5-7 Juli 2019. (Doddy Wiratama)

https://bola.kompas.com/read/2019/07/02/19000008/rossi-dituding-jadi-penyebab-takaaki-nakagami-jatuh-di-motogp-belanda

Terkini Lainnya

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke